Komitmen Tularkan Virus Road Safety, Adira Insurance Kembali Helat SCA
PT Asuransi Adira Dinamika (Adira Insurance) berkomitmen menularkan virus road safety di kalangan komunitas motor se-Jabobetabek melalui ajang Safety Campaign Award (SCA), Sabtu (1/12/2018) lalu di Paradigma Cikini, Jakarta. Ajang yang telah digelar sejak 2014 ini, di 2018 mengalami peningkatan jumlah peserta sebesar 20% dibandingkan dengan tahun sebelumnya, yaitu tercatat sebanyak 120 komunitas motor dari seluruh Jabodetabek.
Wayan Pariama, Chief Marketing Officer Adira Insurance memaparkan, ajang SCA ini kembali digelar, selain untuk memberikan apresiasi bagi komunitas motor yang mengkampanyekan keselamatan di jalan, juga sebagai komitmen Adira untuk terus menularkan virus road safety serta berjuang bersama-sama menurunkan angka fatalitas kecelakaan, khususnya di wilayah Jabodetabek.
Sejak pertama kali digulirkan 2014, SCA 2018 dilengkapi dengan penajaman indikator digital communication yang sekaligus mempertegas indikator dampak kegiatan ke dalam tiga aspek utama, yaitu perubahan pemahaman, perubahan perilaku, dan upaya membangun sistem.
"Melalui penajaman indikator penilaian tersebut diharapkan kampanye yang digulirkan peserta SCA dapat lebih taktis, strategis, dan massif. Tentunya kami juga berharap program yang terukur ini mampu menggugah kesadaran sekaligus membangun budaya berlalu lintas jalan yang aman dan selamat di masyarakat," ujar Wayan dalam keterangan tertulisnya, Senin (3/12/2018).
SCA merupakan salah satu kontribusi dan andil Adira Insurance untuk mendukung program pemerintah dalam memangkas angka fatalitas kecelakaan lalu lintas jalan.
Mengusung tema Bikers Ready for Road Safety, para bikers diajak untuk membuat kampanye yang unik dengan tetap mengacu pada konsep road safety yang baik dan benar. Pesan dari kampanye tersebut diharapkan dapat tersebar luas dan dapat memberikan dampak yang berlipat ganda bagi peningkatan kesadaran masyarakat atas pentingnya keselamatan jalan. Tidak hanya itu, tujuan diselenggarakan SCA ialah mendorong keterlibatan komunitas dalam menyebarluaskan kampanye keselamatan jalan serta memberikan contoh bagi komunitas lain dan masyarakat luas.
"Kami berharap tingkat fatalitas kecelakaan lalu lintas jalan dapat terus ditekan lewat peran aktif masyarakat, termasuk dari kalangan bikers. Harapannya ajang SCA ini dapat mengajak masyarakat berperilaku aman dan selamat saat berlalu lintas dengan tujuan menurunkan angka fatalitas kecelakaan di Indonesia," ungkap Wayan.
Edo Rusdyanto selaku Ketua Dewan Juri SCA 2018 mengapresiasi keseriusan Adira Insurance dalam menggelar SCA, "Saya merasa terhormat dengan diberi kepercayaan oleh Adira Insurance untuk terlibat dan mengawal SCA sejak awal digulirkan. Komitmen Adira Insurance terus dilakukan untuk menyempurnakan indikator penilaian agar semakin komprehensif, terukur, dan memberikan dampak langsung. Dengan peran aktif banyak pihak, maka tak mungkin program keselamatan jalan yang dicanangkan pemerintah dapat tercapai tepat sasaran dan tepat waktu."
Setelah melewati berbagai tahapan, SCA 2018 telah menghasilkan sejumlah penerima anugerah yang terdiri dari:
1. Juara 1 CBR Tangerang Club (CBR TAC)
2. Juara 2 Independent Bikers Club (IBC) Jakarta
3. Juara 3 Verza Rider Community Indonesia (VRCI) Region Bekasi
Serta penghargaan kategori khusus yang diberikan kepada:
1. Kutu Community sebagai Digital Guerilla Strategy
2. CBR Club Indonesia Region Bekasi sebagai Best Community Influence
Selain itu, diberikan juga penghargaan untuk Mentor Terbaik SCA 2018, yaitu Rully Wisaksono dari Koster Indonesia.
"Selamat kepada para pemenang SCA 2018. Kiranya predikat juara ini tidak berhenti di sini saja dan SCA bukan sekadar ajang kompetisi, namun kami berharap semangat menularkan virus road safety yang harus ditanamkan dan disebarkan ke masyarakat luas," tutup Wayan.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Rosmayanti
Editor: Rosmayanti
Tag Terkait: