Datascrip Luncurkan Printer All-In-One dengan Beragam Teknologi
PT Datascrip meluncurkan PIXMA TR4570s yang diperuntukkan untuk para pelaku bisnis skala kecil, Kamis (10/1/2019). Printer tersebut dinilai efisien karena bersifat all-in-one, sehingga dinilai cocok untuk bisnis yang baru dirintis.
TR4570s memiliki fitur berbasis teknologi untuk mengoptimalkan kinerjanya, mulai dari peoses cetak, copy, scan, hingga fax. Fitur-fitur dalam printer itu diklaim dapat menghemat biaya operasional para penggunanya.
Senior Division Manager Canon Consumer System Product Div. PT Datascript, Monica Aryasetiawan, mengatakan, printer multifungsi tersebut dilengkapi banyak fitur dan teknologi untuk memudahkan pengguna dan menghemat biaya operasional.
"(PIXMA TR4570s) cocok untuk digunakan pelaku bisnis kecil atau yang menjalankan bisnisnya di rumah," ujar monica di Jakarta, Kamis (10/1/2019).
Salah satu fitur TR4570s yang paling relevan di era digital ini, koneksi nirkabel Wi-Fi. Proses cetak dokumen atau foto dapat dilakukan tanpa kabel, cukup dengan memasang aplikasi Canon Print Inkjet/Selphy.
"Cannon punya aplikasi untuk mencetak foto. Tersedia di Windows, iOs, dan Android. Bisa print foto lewat smartphone atau komputer," kata Marketing aexecutive Canon Consumer System aproduct Div. PT Datascript, Andryan W. Pratama.
Adapun, fitur lain dari printer TR4570s serta masing-masing kegunaannya, yakni:
1. Auto Duplex Printing: Menghemat Kertas
Dari segi operasional, pengguna dapat mengurangi pemakaian kertas karena terdapat fitur Auto Duplex Printing. Dengan fitur itu, pengguna dapat mencetak dokumen pada 2 sisi kertas, tanpa perlu membolak-balikkannya secara manual.
Selain menghemat kertas, fitur ini juga memudahkan pengguna serta adanya efisiensi waktu operasional.
2. Automatic Document Feeder
Proses copy dan scan menggunakan TR4570s didukung dengan teknologi Automatic Document Feeder, membuatnya mampu menampung maksimal 20 lembar kertas dengan ukuran sebesar folio. Proses ini dilengkapi fitur Auto Duplex Printing sehingga tidak perlu membolak-balikkan kertas saat proses scan dan copy.
"Ada sistem ADF-nya, maksimum 20 lembar untuk scan dan copy, paling besar kertas seukuran folio," kata Andrian.
3. Document Removal Reminder
Saat pengguna meninggalkan dokumennya setelah melakukan copy atau scan, printer akan memberi nada peringatan. Namun, fitur ini diperuntukkan untuk PIXMA TR8570 untuk proses cetak, copy, dan print dalam ukuran A3, versi lebih besar dari TR4570s.
"Ada fitur document removal reminder, mengadopsi sistem atm. Kalau misal habis copy atau scan, ditinggal gitu aja dokumennya, akan muncul bunyi," jelas Andrian.
Printer ini dibanderol harga Rp1,4 juta dan dipasarkan secara online. Lebih lanjut, terdapat layanan purnajurnal kepada konsumen yang membeli PIXMA TR4570s. Layanan purnajurnal tersedia di Jakarta, Bekasi, Bandung, Surabaya, Semarang, Padang, Palembang, Pekanbaru, Medan, Balikpapan, Makassar, Jambi, Manado, Banjarmasin, dan Bali.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Tanayastri Dini Isna
Editor: Kumairoh
Tag Terkait: