Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Rusia: AS Gunakan Bantuan Kemanusiaan untuk Intervensi Krisis Venezuela

Rusia: AS Gunakan Bantuan Kemanusiaan untuk Intervensi Krisis Venezuela Kredit Foto: Antara/Reuters/Carlos Garcia Rawlins
Warta Ekonomi, Jakarta -

Rusia melontarkan pernyataan keras terkait modus Amerika Serikat yang mengintervensi kedaulatan politik dalam negeri Venezuela.

Dalam pernyataannya, Moscow menuding AS bakal menggunakan dalih pengiriman bantuan kemanusiaan ke Venezuela sebagai dalih bagi campur tangan militer.

Skenario serupa digunakan berulang kali di Timur Tengah, kata Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Rusia Maria Zakharova dalam satu taklimat.

Saat kubu oposisi Venezuela gagal meraih kekuatan, Zakharova, sebagaimana dilaporkan Kantor Berita Turki, Anado, yang dipantau Antara di Jakarta, Kamis malam mengatakan.

"Ini mendorong Gedung Putih untuk menerapkan skenario kekerasan di Venezuela."

Dengan mengutip penolakan Palang Merah Internasional untuk ikut dalam pengiriman bantuan kemanusiaan sebagai bukti kemungkinan tersebut, wanita juru bicara itu mengatakan Palang Merah menolak ikut "dalam sesuatu yang bukan bantuan kemanusiaan".

Zakharova menyebut pembekuan rekening perusahaan minyak raksasa Venezuela, PDSVA, dan bahwa beberapa pejabat militer bergabung dengan oposisi sebagai langkah yang "tak bisa diterima" dan "melanggar nilai-nilai demokrasi serta ekonomi yang berlandasarkan pasar".

Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov dijadwalkan bertemu dengan timpalannya dari Siprus Yunani Nikos Christodoulides pada 21 Februari, kata Zakharova pada Kamis.

Kedua pejabat itu akan bertukar pandangan mengenai "sejumlah masalah regional dan internasional yang bersinggungan dengan kepentingan timbal-balik mereka, termasuk penyelesaian masalah Siprus dan situasi di Bagian Timur Laut Tengah", katanya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: