Dengan pembelian aset Fox, Disney yang sekarang sudah bernilai US$168 miliar akan menjadi perusahaan media terbesar di Hollywood. Disney akan mengambil alih studio produksi film dan TV Fox serta hak atas properti berharga (IP) seperti Avatar, Ice Age, Modern Family, dan The Simpsons.
CEO Disney, Bob Iger, mengatakan bagian tersulit dari aksi akuisisi ini ternyaa belum dimulai yakni menyatukan bisnis kedua entitas tersebut.
"Tetapi, yang ada di depan kita yang justru paling sulit dan menantang, yakni menyatukan bisnis kami dan menciptakan perusahaan hiburan global yang dinamis dengan konten, platform, dan jangkauan untuk memberikan pengalaman industri yang akan melibatkan konsumen di seluruh dunia untuk generasi mendatang," kata Iger dalam memonya kepada karyawan.
Baca Juga: Ketuk Palu! 21st Century Fox Terima Akuisisi Disney Senilai Rp1.000 Triliun
Iger tidak secara langsung merujuk pada jumlah PHK yang cukup besar yang akan datang ketika Disney dan Fox mengonsolidasikan operasi. Tentunya kedua perusahaan itu akan membuat operasional seramping mungkin. Diperkirakan ada 2.000-4.000 karyawan yang kena lay off.
"Proses integrasi kami akan menjadi evolusi, dengan beberapa bisnis yang terkena dampak lebih dari yang lain. Kami sudah membuat banyak keputusan penting, tetapi beberapa bidang masih memerlu kan evaluasi lebih lanjut. Kami berkomitmen untuk bergerak secepat mungkin," pungkasnya.
Partner Sindikasi Konten: Okezone
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Cahyo Prayogo
Tag Terkait: