Kementerian Keuangan (Kemenkeu) dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyepakati nota kesepahaman penggunaan aset atau barang milik negara di lokasi LOT-1 kawasan Sudirman Central Business District (SCBD) Jakarta untuk pembangunan Kantor Pusat OJK yang dinamai Indonesia Financial Center.
Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso mengatakan, dalam pembangunan Gedung kantor ini, OJK akan melakukan pembangunannya sendiri dengan sumber pembiayaan dari dana hasil efisiensi penggunaan anggaran OJK dengan pola pembayaran sistem turn-key, sehingga tidak akan membebani APBN.
Baca Juga: Mantap, Kantor Pusat OJK Akan Berkonsep Platinum Green Building
"Pembangunan gedung ini dibiayai oleh OJK dari hasil pungutan di sektor jasa keuangan, ini gedung kita bersama, ini kontribusi dari iuran yan tiap tahun dibayar. Anggap ini gedung kita bersama. Ini seperti gedung sektor jasa keuangan," ujar Wimboh di Jakarta, Selasa (2/4/2019).
Namun, Wimboh meyakini, bahwa efektifitas operasional OJK tidak akan terganggu dengan adanya kewajiban pemenuhan pembiayaan pembangunan Gedung ini.
"Karena beban angsurannya akan disesuaikan dengan kemampuan keuangan OJK yaitu dari besaran hasil efisiensi anggaran setiap tahunnya," tukasnya.
Dalam proses pembangunannya, kami juga akan melibatkan beberapa instansi lainnya untuk menjaga governance di setiap prosesnya, seperti Satuan Tugas Tim Pengawalan, Pengamanan, Pemerintahan dan Pembangunan Pusat (Satgas TP4P).
"Kemudian secara bertahap juga akan diadakan Probity Audit Pengadaan Barang/Jasa bekerja sama dengan BPKP. Kami dan Kementerian Keuangan juga telah sepakat untuk membentuk Tim Bersama dalam proses penyesuaian regulasi, perancangan dan perizinan untuk mempermudah dan mempercepat koordinasi dan kerja sama antar instansi," tukasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Fajar Sulaiman
Tag Terkait: