Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ketua BPN: Kalau Tidak Curang, Prabowo-Sandi Bisa Menang 80%

Ketua BPN: Kalau Tidak Curang, Prabowo-Sandi Bisa Menang 80% Kredit Foto: Antara/Indrianto Eko Suwarso
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo– Sandiaga, Djoko Santoso mengklaim pasangannya telah melampaui perolehan suara sang petahana Jokowi–Ma'ruf Amin.

Klaim tersebut, katanya, berdasarkan hasil hitung cepat dan real count yang digelar sendiri oleh BPN. Namun, ia menyebut jika tidak ada kecurangan, angka kemenangan Prabowo-Sandi berkisar antara 75% sampai 80%. 

Baca Juga: Pinta Sandi pada Pengusaha: Jangan Tunggu Hasil Pemilu, Mari Berinvestasi

"Hasilnya Prabowo menang, tetapi sebelum tanggal 17 (hari pemungutan suara). Setelah tanggal itu, mereka curang terus. Mereka curang secara masif, terencana, sistematik dan brutal," katanya dalam acara Syukuran dan Munajat Kemenangan Prabowo – Sandiaga yang digelar oleh relawan di Padepokan Pencak Silat, TMII, Jakarta, Rabu (24/4/2019).

Sambungnya, "Namun demikian, masih tersisa suara 62%, dan itulah Prabowo–Sandiaga menyatakan kemenangan setelah dicurangi. Kalau enggak dicurangi bisa 75–80%," tambahnya.

Baca Juga: Wakil Ketua BPN Yakin Prabowo Dilantik, Sekjen PPP: Semoga Sehat Ya Mas?

Meski demikian, ia tetap meminta kepada relawan untuk terus berjuang mengawal rekap perolehan suara. Apalagi, berdasarkan rekapitulasi perolehan suara, Prabowo mengungguli Jokowi di sejumlah daerah.

"Jadi itu tidak mungkin Prabowo kalah. Jawa menang, Sumatera menang, Kalimantan Selatan, Timur. Itu omongan saja kalau kalah," tukasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: