PT Trisula International Tbk (TRIS) perusahaan garmen dan perdagangan pakaian dengan merek Jack Niclaus dan JOBB ini menargetkan pertumbuhan pendapatan 2019 sebesar Rp946,75 miliar, sehingga laba bersih tahun ini diharapkan bisa bertumbuh 15% menjadi Rp22,62 miliar dari Rp19,67 miliar di tahun 2018.
"Kami menargetkan revenue tahun ini naik 10 persen (yoy) menjadi Rp946,75 miliar. Perseroan juga menargetkan laba bersih tumbuh menjadi Rp22,62 miliar," kata Direktur Utama TRIS, Santoso Widjojo di Jakarta, Senin (29/4/2019).
Baca Juga: Chitose Yakin Laba Naik 55%, Ini Sebabnya!
Pada tahun ini, kata Santoso, industri garmen masih akan menghadapi tantangan, yakni koreksi proyeksi pertumbuhan ekonomi global dari IMF yang menjadi 3,3 persen. "Tetapi, pertumbuhan ekonomi Indonesia diharapkan bisa sekitar 5-5,4 persen dan nilai tukar rupiah diperkirakan akan stabil," ucapnya.
Baca Juga: Penjualan Ace Hardware Tembus Rp1,88 Triliun di Q1 2019
Lebih lanjut dia menyebutkan, pertumbuhan ekonomi Indonesia pada 2019-2020 yang masih di atas 5% akan mendukung pertumbuhan di sektor riil. "Pelemahan rupiah di tahun lalu memang menguntungkan kami secara ekspor, tetapi bahan baku kami masih banyak yang diimpor," tegas Santoso.
Guna mendukung target bisnis di 2019, kata Santoso, perseroan mengalokasikan belanja modal (capex) sebesar Rp14 miliar. "Sebesar Rp13 miliar untuk di lini bisnis garmen dan senilai Rp1 miliar untuk ritel," pungkasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri
Tag Terkait: