Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

NetApp Hadirkan Solusi Pendukung Organisasi Data-Driven

NetApp Hadirkan Solusi Pendukung Organisasi Data-Driven VMware menghadirkan platform 5G Telco Cloud yang merupakan salah satu solusi paling komprehensif di industri saat ini. Platform VMware Telco Cloud juga telah dioptimalisasikan agar tetap mumpuni dalam mendukung 3G dan 4G. | Kredit Foto: VMware
Warta Ekonomi, Jakarta -

NetApp, perusahaan penyedia solusi manajemen aplikai dan data berbasis hybrid cloud, meluncurkan solusi terbarunya, NetApp ONTAP 9.6. Solusi ini diklaim menyediakan dukungan sistem penyimpanan end-to-end NVMe AFF A320.

Berbentuk cloud-connected flash yang merupakan elemen strategi Data Fabric NetApp, layanan ini menawarkan kemudahan, efisiensi operasi, dan perlindungan yang mendukung inovasi data dan teknologi yang rumit, seperti artificial intelligence (AI) atau jaringan 5G.

"Ketika perusahaan berevolusi menjadi model bisnis baru yang data-centric, di mana data merupakan sumber daya strategis utama, persyaratan ketersediaan data harus dipertimbangkan," jelas Eric Burgener, Vice President Research Infrastructure Systems Platforms & Technologies Group IDC, dalam keterangan tertulisnya belum lama ini.

ONTAP 9.6 memberikan ekosistem NVMe over Fibre Channel (NVMe/FC) yang sudah diperluas mencakup VMware ESXi, Microsoft Windows, dan Oracle Linux host, selain Red Hat dan SUSE Linux, dengan storage path resiliency.

Baca Juga: Selamat! NetApp Dinobatkan sebagai Partner Teknologi Google Cloud 2018

Termasuk di dalamnya FabricPool yang saat ini mendukung Google Cloud Platform dan Alibaba Cloud, selain Microsoft Azure, Amazon Web Services (AWS), dan IBM Cloud Storage. Perusahaan dapat menurunkan biaya penyimpanan primer dengan beralih ke public cloud atau ke private cloud NetApp StorageGRID.

Perangkat lunak NetApp FlexCache pun sekarang mendukung NetApp Cloud Volumes ONTAP, yang memungkinkan organisasi merasakan manfaat FlexCache dalam penerapan hybrid cloud.

Ada pula enkripsi over-the-wire untuk teknologi NetApp SnapMirror dan FlexCache guna meningkatkan keamanan untuk replikasi data dan caching jarak jauh.

Terakhir, dukungan NetApp MetroCluster untuk sistem entry-level NetApp AFF dan FAS sekarang membantu penghematan biaya bagi kelangsungan bisnis sehingga bisa mengambil keuntungan dari jaringan IP pelanggan di antarsitus.

"Dengan kemajuan teknologi, seperti jaringan 5G, kita dapat melihat kemampuan perusahaan untuk menghasilkan, mengumpulkan, dan menyebarluaskan sejumlah besar data yang tidak pernah kita ketahui sebelumnya, dan perusahaan yang tidak siap akan kewalahan," jelas Joel Reich, Executive Vice President Storage Systems and Software NetApp.

Baca Juga: Gandeng NetApp, Lenovo Berikan Teknologi Inovatif untuk Mudahkan Pelanggan

"Dengan NetApp ONTAP, organisasi dapat mengatasi tantangan teknologi yang penuh data dan inovasi mutakhir dengan solusi cerdas, kuat, dan terpercaya yang dapat diperoleh dari data," tutupnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Rosmayanti

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: