Direktur bidang hukum dan advokasi Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf Amin, Ade Irfan Pulungan , menjelaskan pihaknya menghormati statement Capres Prabowo Subianto meminta para pendukungnya agar selama sidang sengketa Pilpres 2019 tidak usah hadir di gedung Mahkamah Konstitusi (MK) dan sekitarnya.
"Itu harus dihormati Pak Prabowo memberikan statement itu. Artinya Pak Prabowo tidak menginginkan adanya kekacauan, kegaduhan yang muncuk di publik atau konflik horizontal di masyarakat," ujarnya di Jakarta, Selasa (11/6/2019).
Ia menambahkan, masyarakat tidak usah berbondong-bondong mendatangi gedung MK selama proses tersebut karena stasiun televisi akan menyiarkan langsung. Apalagi semua berita bisa diakses di berbagai media.
Baca Juga: Demokrat Tinggalin Prabowo, Kubu Jokowi Waspada!!
"Saya rasa juga masyarakat umum tidak harus berbondong datang ke sana, stasiun televisi akan menyiarkan langsung sidang di MK, sekarang jaman teknologi luar biasa apapun pemberitaan bisa di akses media televisi dan online," jelasnya.
Pernyataan Prabowo yang meminta pendukung tak hadir selama sidang sengketa tersebut perlu mendapatkan apresiasi.
"Memang saya percaya Pak Prabowo sebagai orang negarawan, baik sebagai orang yang pasti memikirkan bangsa ini kehidupan bermasyarakat harus menghormati. Saya juga percaya Pak Prabowo sebagai orang yang patriot selalu akan memikirkan supaya kita hidup aman dan tentram, saya percaya itu. Saya menghormati dan mengapresiasi apa yang disampaikan Pak Prabowo itu kepada pendukungnya," terangnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Irfan Mualim
Editor: Irfan Mualim