Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Prabowo Tak Bakal Hadir di Sidang Putusan MK?

Prabowo Tak Bakal Hadir di Sidang Putusan MK? Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Juru bicara BPN Prabowo-Sandi, Dian Fatwa, menanggapi harapan Mahkamah Konstitusi (MK) agar kedua capres, Joko Widodo (Jokowi) dan Prabowo Subianto dapat hadir saat putusan sidang dan menyajikan momen berpelukan ke masyarakat.

"Itu kan harapannya MK, tapi akan tiba saatnya kedua orang itu akan bertemu," ujarnya di Jakarta, Selasa (25/6/2019).

Karena itu, Dian berharap MK menjadi 'Mahkamah Kebaikan' yang akan menegakkan kebenaran. Apalagi gugatan itu bukan persoalan kalah-menang dan pihaknya akan menghargai apa pun keputusan MK.

Baca Juga: Seluruh Jaringan PAN Mintanya Jadi Oposisi Jokowi

"Apa pun kami menghargai keputusan Mahkamah Konstitusi, karena nanti hakim juga urusannya dengan yang 'di atas', urusannya dengan Allah, bukan lagi dengan kami. Urusannya dengan Allah, urusannya dengan rakyat. Silakan hakim melihat harapan rakyat begitu besar terhadap Mahkamah Konstitusi," jelasnya.

"Tentu harapan kami begitu besar bahwa permohonan kami akan dikabulkan. Tapi toh, bila misalkan permohonan kami tidak dikabulkan, hakim ini berhadapan dengan rakyat dan hakim juga berhadapan dengan Allah," sambungnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Irfan Mualim
Editor: Irfan Mualim

Bagikan Artikel: