Menjalankan startup yang sukses berarti melepaskan akhir pekan dan waktu liburan.
Itulah yang dibutuhkan miliarder Microsoft, Bill Gates.
Co-founder Microsoft tersebut mengatakan hal ini dalam sebuah konferensi akhir pekan lalu. Ia memberi pernyataan bahwa "Ia benar-benar tidak percaya pada liburan" ketika sedang membangun perusahaan teknologi raksasanya dari bawah ke atas, sebagaimana dikutip dari laman marketwatch.com.
Ketika ditanya mengenai pendapatnya tentang keseimbangan antara kerja vs bersantai, Gates berkata "tidak." Dalam sesi itu ia berbicara dengan pendiri dan CEO Eventbrite Julia Hartz dalam sebuah acara yang diselenggarakan untuk para pendiri oleh perusahaan ventura Village Global.
Baca Juga: Facebook Gunakan AI Ciptakan Suara Tiruan Bill Gates
“Saya pikir Anda bisa mengabadikan ide bekerja yang sangat keras untuk perjuangan saya. Dan memang benar bahwa saya tidak percaya pada akhir pekan. Saya tidak percaya pada liburan,” kata Gates.
Nah, lanjutnya, baru pada saat ia memasuki usia 30-an, ia mulai menikmati akhir pekan dan liburan lagi.
"Tapi ya, saya memiliki pandangan yang cukup keras bahwa harus ada pengorbanan yang sangat besar selama tahun-tahun awal itu," katanya.
Gates bukanlah wirausahawan pertama yang bersuara menentang keseimbangan antara menikmati kehidupan dengan bekerja keras ketika membangun sebuah perusahaan. Bahkan, beberapa boss perusahaan terbesar di dunia telah melakukan hal yang sama.
Baca Juga: Rahasia Hidup Hemat ala Melinda dan Bill Gates: Tak Beli Sedotan Plastik
Pendiri Amazon Jeff Bezos, pernah berkata "Kehidupan kerja adalah lingkaran, bukan keseimbangan," ujarnya.
Ia mempromosikan bahwa penyatuan dari keduanya bukanlah istirahat, atau memecah kehidupan profesional versus pribadi Anda.
Dan pendiri Tesla, Elon Musk, secara terbuka mengatakan mustahil tidak memiliki jadwal kerja 24/7. Ketika menulis di twitter dia menyebut dirinya pulang untuk beristirahat dari pabrik Tesla pada pukul 2:32 pagi, pada hari Minggu malam.
Tetapi yang lain, seperti penerbit dan pengusaha Arianna Huffington, mengatakan bawa Anda tidak bisa menjadi lebih kreatif atau inovatif, kecuali Anda mengambil waktu untuk mencabut diri dan mengisi ulang.
Baca Juga: Obsesi Baru Jeff Bezos: Ubah Es di Bulan Jadi Bahan Bakar
"Tidak ada cara yang dapat menghubungkan Anda dengan visi dan kreativitas yang luar biasa ketika Anda tidak memberi diri Anda waktu untuk bergaul dengan orang yang Anda cintai, juga dengan diri Anda sendiri serta kebijaksanaan Anda," tulis Huffington di situs webnya, Thriveglobal.com.
Mereka yang bekerja di bidang kreatif mungkin menderita karena tidak dapat beristirahat. Studi yang terus-menerus sibuk memiliki efek negatif pada otak Anda. Para peneliti di Universitas Israel menemukan bahwa tidak melakukan apa-apa selama beberapa saat di siang hari dan meluangkan waktu untuk mencabut diri dari aktivitas kerja tanpa berpikir, sangat ideal untuk menambah motivasi dan mendapatkan kembali fokus Anda.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Kumairoh
Tag Terkait: