Hanya dalam Tiga Bulan, Harta Taipan Thailand Ini Melonjak Sampai Triliunan
Berbeda dengan miliarder Afrika yang hartanya turun, miliarder di Thailand, tepatnya orang terkaya kedua di Negeri Seribu Pagoda itu melonjak drastis.
Sarath Ratanavadi merupakan konglomerat asal Thailand yang mampu meningkatkan harta kekayaannya sampai triliunan hanya dalam waktu tiga bulan. Melansir dari Bloomberg (2/7/2019), harta Ratanavadi bertambah usai melesatnya pergerakan saham Gulf Energy Development Pcl miliknya.
Baca Juga: Tak Lulus SMA dan Jadi Gelandangan, Pria Ini Jadi Miliarder Berkat Balas Dendam
Setelah dijumlah dengan kenaikan sebesar US$1,7 miliar atau sekitar Rp23,9 triliun, kini kekayaan Ratanavadi menyentuh angka US$6,3 miliar atau setara Rp88,9 triliun.
Ia merupakan salah satu elit di dalam industri energi dan listrik. Bloomberg Billionaires Index menunjukkan bahwa ia berada di peringkat ketiga di Asia, di bawah Mukesh Ambani dan Gautam Adani.
Baca Juga: Bocah 11 Tahun Ini Berhasil Jadi Miliarder Usai Bisnis Jual Password
Menurut Forbes, perusahaan energi yang dipimpinnya itu menempati peringkat ketiga terbesar di Thailand.
Tak puas dengan kekayaannya, Ratanavadi telah mendiversifikasikan kerajaan bisnisnya dari pembangkit listrik di Thailand, Vietnam, dan Oman hingga merambah ke pelabuhan laut dalam. Menurut pria berkulit putih itu, unit bisnis gas alam cair atau liquefied natural gas (LNG) dan kontainer akan mampu mendorong diversifikasi pendapatan Gulf Eenergy tak hanya dari energi.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Clara Aprilia Sukandar
Editor: Clara Aprilia Sukandar
Tag Terkait: