LinkAja tak hanya diperuntukkan untuk pengguna ponsel pintar. Pengguna feature phone pun bisa menggunakan uang elektronik itu, sama seperti saat platform itu masih bernama TCash.
Menurut Chief Technology Officer (CTO) LinkAja, Arman Hazairin, layanan itu masih dipertahankan karena masih ada 30 juta hingga 40 juta orang yang menggunakan feature phone di Indonesia.
"Kami pertahankan layanan di feature phone supaya mereka dapat akses ke layanan keuangan," jelasnya saat ditemui di markas utama LinkAja, Kawasan SCBD Sudirman, Jakarta, Kamis (4/7/2019).
Baca Juga: Wow, LinkAja Catat Puluhan Ribu Pengguna Harian di Aplikasi KAI Access
Pengguna feature phone yang memakai kartu Telkomsel dapat mengakses LinkAja menggunakan Unstructured Supplementary Service Data (USSD) di *800#.
"Kami akan memiliki universal USSD code, mungkin 800 atau 14 sekian," kata CEO LinkAja, Danu Wicaksana.
Untuk saat ini, kode USSD universal untuk pengguna operator lain di feature phone belum tersedia. Namun, LinkAja terbuka bila operator lain ingin bekerja sama untuk layanan ini.
Baca Juga: Kuartal IV 2019, LinkAja Rampungkan Integrasi dengan Transportasi Publik
Arman menambahkan, "Kami mengajak operator lain untuk membangun bangsa ini lewat layanan keuangan."
Meski masih ada sekitar 40 juta orang yang menggunakan feature phone, Chief Operating Officer LinkAja, Haryati Lawidjaja mengaku, terjadi penurunan populasi dari segi pengguna jenis ponsel itu.
"Dengan mulai ditinggalkannya feature phone, kami akan fokus ke experience di smartphone. Tapi, kami tetap kerja sama dengan lakupandai untuk menjembatani hal tersebut," jelasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Tanayastri Dini Isna
Editor: Kumairoh
Tag Terkait: