Sekretaris Jenderal Partai Amanat Nasional (PAN) Eddy Soeparno, mengaku partainya sesak napas ketika memilih berada di luar pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Pilpres 2019.
Ia menyatakan, berdasarkan riwayat sejarah sejak berdiri, PAN memang selalu berada di dalam pemerintahan.
"Memang kalau kita lihat saat ini hitorical, kita bicara historis, dari berdirinya PAN sampai dengan Tahun 2018 kemarin, PAN itu belum pernah berada dalam oposisi. Hanya di Tahun 2019, Pemilu, PAN pertama kali berada di luar pemerintahan," katanya dalam diskusi bertajuk 'Periode ke-2 Jokowi: Merangkai Gerbong Pendukung vs Menata Barisan Oposisi' di Kantor Para Syndicate, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Jumat (19/7/2019).
Baca Juga: Polri Terima Tantangan Jokowi: Ungkap Tersangka Kasus Novel dalam 3 Bulan
Baca Juga: KBN Jangan Merusak Cita-Cita Jokowi Genjot Investasi
Lanjutnya, ia mengungkapkan pengalaman pribadinya saat PAN berada di luar pemerintahan Jokowi dan memilih mendukung pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno pada Pilpres 2019. Ia pun mengaku sesak napas.
"Saya kira itu, baru kita merasakan di luar pemerintah seperti apa. Kalau ditanya pandangan pribadi, ketika itu selama 10 bulan, kita berada di luar pemerintahan, ya pendapat pribadi saya, sesak napas," jelasnya.
Terkait hal tersebut, ia mengatakan PAN akan menetukan sikap untuk bergabung atau tidak dalam pemerintahan Presiden terpilih Jokowi dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas).
"Apapun yang kita akan putuskan besok, dan opsinya saya kira sudah jelas. Berada di oposisi yang tidak bergabung dengan pemerintah, bergabung dengan pemerintah, atau kita berada di tengah-tengah konstruktif kritis," tukasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil