Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Golkar Ngotot Mau Pimpin MPR

Golkar Ngotot Mau Pimpin MPR Kredit Foto: Antara/Didik Suhartono
Warta Ekonomi, Jakarta -

Ketua DPP Partai Golkar, Andi Harianto Sinulingga, mengungkapkan kalau pihaknya menginginkan kursi Ketua MPR dalam pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin 5 tahun ke depan.

 

"Ya Golkar yang penting Ketua MPR dari Golkar, Gerindra juga berpikir begitu. PDIP sudah di DPR. Idealnya memang, meski siapa saja bisa," ucap Andi saat ditemui di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (20/7/2019).

 

Baca Juga: Gerindra Klaim Raih Kursi Ketua MPR, PKB Bilang...

 

Menurut Andi kelayakan kursi ketua MPR diberikan kepada partainya karena dalam Pemilu 2019 kemarin partai yang memiliki lambang pohon beringin tersebut memiliki jumlah suara terbanyak kedua.

 

"Kursi pimpinan MPR ada di Golkar sebagai kursi terbanyak kedua di parlemen. Mudah-mudahan partai koalisi setuju untuk itu," ucapnya.

 

"Kecuali ada sedikit dengan PKB, Pak Muhaimin juga menginginkan. Saya kira partai koalisi lebih mendukung supaya Golkar memimpin besok," lanjut Andi.

 

Baca Juga: Kursi Ketua MPR Otomatis Milik Golkar, PKB Posisi Lain Saja!

 

Lebih lanjut, ia pun membeberkan sudah adanya pembahasan dan tanda-tanda kalau Partai Golkar yang akan memimpin MPR. Namun ketika ditanya lebih lanjut, Andi enggan menceritakannya.

 

 

"Sedang jalan, dan tanda-tandanya memungkinkan. Tanda-tanda Golkar memimpin MPR," tuturnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Annisa Nurfitri

Bagikan Artikel: