Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Listrik Padam, Pelayanan di Bandara Soetta Disuplai Genset

Listrik Padam, Pelayanan di Bandara Soetta Disuplai Genset Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Adanya gangguan pada layanan PLN menyebabkan sejumlah kawasan di tiga wilayah yakni Provinsi Banten, Jawa Barat dan DKI Jakarta mengalami pemadaman secara serentak.

Baca Juga: Gempa Banten Bikin Penumpang Bandara Soetta Panik

Meski begitu, hal itu tidak berpengaruh pada layanan transportasi publik di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang. Angkasa Pura II mengklaim seluruh layanan tetap beroperasi normal lantaran bandara dengan pergerakan terpadat tersebut telah melakukan antisipasi.

"Pada pemadaman listrik ini kita telah ada antisipasinya dengan menyediakan suplai listrik cadangan. Jadi, saat padam itu langsung kami alihkan ke sambungan genset," kata Senior Manager of Branch Communication and Legal Bandara Internasional Soekarno Hatta, Febri Toga Simatupang, Minggu, 4 Agustus 2019.

Sehingga, segala aktivitas pelayanan, penerbangan dan aktivitas penunjang lainnya tidak terganggu. Mulai dari terminal 1, 2 dan 3 dan terminal kargo. Genset yang dimiliki Bandara Soekarno Hatta tersebut dapat suplai kebutuhan listrik di Bandara Soekarno Hatta selama 14 jam.

"Mati lampu kan sudah lumayan lama dan selama itu juga tidak ada gangguan untuk penerbangannya dan suplai dari genset kami yakin mencukupi," ujarnya.

Meski begitu, pihaknya berharap PLN dapat segera memulihkan aliran listrik mengingat genset yang dimiliki Angkasa Pura II tersebut tidak dapat suplai kebutuhan selama 24 jam.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: