Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Serius Kembangkan Energi Bersih, Pemprov Bali Sepakati Kerja Sama dengan PLN

Serius Kembangkan Energi Bersih, Pemprov Bali Sepakati Kerja Sama dengan PLN Kredit Foto: PLN
Warta Ekonomi, Denpasar -

PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) atau PLN, melakukan penandatanganan perjanjian kerjasama dengan Gubernur Bali terkait penguatan sistem ketenagalistrikan dengan pemanfaatan energi bersih di Provinsi Bali.

Acara penandatanganan ini bertempat di Gedung Wisma Sabha Utama Kantor Gubernur Bali pada Rabu kemarin (20/8/2019) dan disaksikan langsung oleh Menteri Energi Dan Sumber Daya Mineral Ignasius Jonan (20/08).

Plt. Direktur Utama PLN Sripeni Inten Cahyani menyampaikan apresiasi kepada Gubernur Bali yang memprakarsai kemandirian energi menggunakan energi bersih di Provinsi Bali. 

Baca Juga: Di Wisata Kepulauan Selayar, PLN Genjot Keandalan Listriknya

“Kerja sama ini tidak hanya untuk memenuhi bauran energi bersih secara nasional sebesar 23 persen pada tahun 2025. Ini adalah bentuk sinergi PLN dalam menyediakan energi listrik sesuai kebijakan pemerintah Provinsi Bali,” ujar Sripeni Inten dalam keterangannya, (21/8/2019).

Dirinya melanjutkan, dalam hal ini PLN dan Pemerintah Provinsi Bali menyepakati beberapa poin, diantaranya pembangunan Jawa Bali Connection 500 kilovolt untuk memperkuat sistem Bali, pengembangan pembangkit dalam RUPTL, pembangunan insfrastruktur hub LNG dan terminal LNG, peningkatan pasar kendaraan listrik dan kompor listrik dan peralatan lainnya, peningkatan kapasitas jaringan listrik menuju jaringan cerdas, pembangunan pembangkit energi bersih serta penerapan tarif khusus untuk membiayai pemanfaatan energi bersih.

Sementara itu Gubernur Bali Wayan Koster menyampaikan, kerja sama ini merupakan langkah dalam mewujudkan visi Nangun Sat Kerthi Loka Bali khususnya dalam menjaga kelestarian alam.

“Kuncinya pada kata mandiri energi dan energi bersih,” tegas Koster. 

Baca Juga: PLN Diharap Dorong Peningkatan Pelayanan

Wayan juga menambahkan bahwa saat ini regulasi mengenai zonasi kendaraan listrik di Bali sedang disusun.

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Republik Indonesia Ignasius Jonan menyampaikan energi listrik di Bali dapat dipenuhi dengan membangun pembangkit listrik berbasis energi bersih dan transfer energi melalui Jawa Bali Connection. 

“Bali punya potensi tenaga surya yang dapat dimanfaatkan melalui PLTS Atap. Kemandirian energi di Bali bisa terwujud dengan partisipasi masyarakat,” pungkas Jonan. 

Ke depan PLN akan terus mendukung Pemerintah Provinsi Bali dalam menyediakan listrik yang andal untuk masyarakat tentunya dengan energi yang ramah lingkungan.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Bambang Ismoyo
Editor: Kumairoh

Bagikan Artikel: