Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

SaladStop! Keluarkan Tiga Varian Baru Tinggi Protein

SaladStop! Keluarkan Tiga Varian Baru Tinggi Protein Kredit Foto: Saladstop!
Warta Ekonomi, Jakarta -

Adopsi gaya hidup aktif dan sehat oleh masyarakat Indonesia terus meningkat. Seiring dengan perkembangan tersebut, SaladStop!, restoran spesialis makanan sehat kembali mengeluarkan tiga varian baru di dalam rangkaian menu Warm Protein Bowls.

Ketiga varian tersebut adalah Kimochi, Its No Burrito dan So Tempe-Ting. Dengan tambahan ketiga varian baru tersebut semakin melengkapi beberapa varian yang telah dulu ada diantaranya Rodeo Drive, Mighty Miso,Upstream,Sabai Sabai, dan Kokoro.

“Warm Protein Bowls hadir untuk memenuhi kebutuhan akan asupan protein yang lebih tinggi untuk menunjang gaya hidup aktif mereka,” Kata  Marketing Manager SaladStop! Indonesia, Adhi Putra Tawakal dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (22/8/2019).

Baca Juga: SaladStop! Targetkan Empat Gerai Berdiri Tahun Ini

Tidak hanya memiliki kadar protein lebih tinggi, menu ini juga tetap kaya akan serat dan nutrisi lainnya. Menu terbaru ini terdiri dari tiga pilihan. Pertama, So Tempe-Ting dengan  campuran nasi merah dan tempe patty. Kedua, Kimochi  dengan campuran soba, kale, tofu dan mentimun. Ketiga, IT’S No Buritto yang kandungan proteinnya tersaji di dalam nasi merah dengan campuran alpukat, tomat ceri,dan jagung manis.

Adhi menambahkan varian Kimochi dijual dengan harga Rp110 ribu. Sedangkan It's No Burrito dijual dengan harga Rp95 ribu, dan So Tempe-ting dijual dengan Rp80 ribu.

Warm Protein Bowls tersedia di seluruh gerai SaladStop! yang berlokasi di berbagai pusat perbelanjaan dan sentra bisnis terkemuka, yaitu Grand Indonesia, Pacific Place Mall, Plaza Indonesia, Senayan City, Bursa Efek Indonesia, dan World Trade Center, Sudirman.

Baca Juga: Makan Sehat Jadi Tren, SaladStop! Bidik Pertumbuhan Bisnis 10%-15%

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Kumairoh

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: