Tim Nasional Indonesia dan Thailand masih sama kuat di babak pertama pada laga kedua Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia. Berlaga di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (10/9/2019) malam WIB, kedua tim masih bermain imbang dengan skor kacamata 0-0.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Pada awal babak pertama dimulai, Indonesia tampil di bawah tekanan Thailand. Tim tamu pun tak gentar untuk menekan pertahanan skuad asuhan Simon McMenemy. Tetapi, pada menit 10, Indonesia mulai bangkit dan mencoba mengurung pertahanan Thailand.
Peluang emas Indonesia didapat pada menit 19 lewat Hansamu Yama yang memanfaatkan bola liar di depan kotak penalti. Akan tetapi, sepakan Hansamu dari sudut sempit masih melambung jauh melewati gawang Thailand.
Baca Juga: Jadwal Lengkap Tim Nasional Indonesia Senior di Ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022
Namun demikian, Thailand juga tidak lengah. Pada menit 25 mereka mulai memborbardir pertahanan Indonesia. Gempuran-gempuran yang dilakukan para pemain Thailand pun nyaris membobol gawang Andritany. Seperti sepakan Supachok Sarachat yang akhirnya mampi diselamatkan Andritany.
Timnas Indonesia kembali mendapat peluang pada menit 34 lewat Irfan Bachdim. Akan tetapi, Irfan gagal memanfaatkan kesempatan untuk mencetak gol, setelah sepakannya masih mampu dihentikan kiper Thailand.
Saat laga babak pertama hampir berakhir, Thailand mendapat peluang emas lewat tendangan bebas. Namun, Andritany mampu menggagalkan usaha dari Thailand tersebut. Penyelamatan Andritany tersebut sekaligus mengakhiri babak pertama. 45 menit pertama, keadaan masih tetap imbang 0-0.
Susunan Pemain
Indonesia XI: Andritany Ardhiyasa; Yustinus Pae, Yanto Basna, Hansamu Yama Pranata, Ruben Sanadi, Manahati Lestusen, Evan Dimas, Andik Vermansah, Stefano Lilipaly, Irfan Bachdim, Alberto Goncalves
Thailand XI: Siwarak Tedsungnoen, Theerathon Bunmathan, Pansa Hemviboon, Manuel Bihr, Tristan Do, Sarach Yooyen, Chanathip Songkrasin, Supachok Sarachat, Phitiwat Sookjitthammakul, Ekanit Panya, Supachai Jaided
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Abdul Halim Trian Fikri