"Jadi ini adalah bagian dari insentif politik yang harus didapatkan oleh Partai Golkar. Karena sebagai pemenang kedua harus dipastikan bahwa ini dimiliki Partai Golkar," ujarnya.
Dia pun berharap agar partai koalisi pendukung Jokowi kompak mendukung Bambang Soesatyo atau Bamsoet sebagai Ketua MPR.
"Dan saya kira harus dipastikan bahwa partai koalisi Jokowi ini harus solid untuk memastikan Golkar bisa menjadi Ketua MPR," jelasnya.
Golkar memang sudah mengajukan Bamsoet menjadi kandidat Ketua MPR. Di kesempatan terpisah, Ketua Fraksi Partai Golkar di MPR, Zainudin Amali, pihaknya sudah membangun komunikasi dengan sejumlah fraksi di DPR.
Hal itu dilakukan untuk memuluskan langkah Bambang Soesatyo duduk sebagai MPR-1. "Kalau ini komunikasi bagus, saya yakin bisa Musyawarah mufakat," kata Amali.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat