Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Trump Berkicau, Pasar Saham Dunia Langsung Merosot

Trump Berkicau, Pasar Saham Dunia Langsung Merosot Kredit Foto: Foto/Reuters/Feline Lim

Trump selalu mendapat perhatian karena menggunakan Twitter untuk menyerang lawan politiknya, partner dagang AS, dan perusahaan-perusahaan media. Namun, dia selalu mengambil keuntungan untuk ekonomi AS dan perusahaan-perusahaan publiknya.

Majalah Barron’s melaporkan, pasar saham kerap terdampak begitu Trump berkicau di Twitter. Seperti pada awal Agustus lalu, saat Trump mengumumkan akan memberlakukan tarif 10 persen pada barang-barang impor dari China senilai US$300 miliar sebagai tambahan dari US$250 miliar yang telah dikenakan.

Baca Juga: Oh Rupanya Video Ini yang Bikin Trump Ngambek di Sidang NATO

Pada hari itu juga, pasar saham S&P 500 turun 0,9 persen. Dan kembali merosot ke angka 3 persen beberapa hari berikutnya karena mata uang yuan China turun terhadap dolar AS. Optimisme langsung berubah menjadi pesimisme.

Namun, data Barron’s menunjukkan, kicauan Trump dan perubahan yang terjadi di pasar saham membentuk sebuah pola. Namun, menurut majalah ini, tak perlu dirisaukan karena votalitas pasar saham di hari-hari Trump memborbardir dengan kicauannya di Twitter tidak akan berlangsung lama.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lili Lestari
Editor: Rosmayanti

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: