Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Samsung Niat Rilis Ponsel 5G Murah Loh! Kapan Ya . . . .

Samsung Niat Rilis Ponsel 5G Murah Loh! Kapan Ya . . . . Ilustrasi logo Samsung. | Kredit Foto: Business Times
Warta Ekonomi, Surakarta -

Samsung dilaporkan bakal mengeluarkan ponsel 5G dengan harga lebih terjangkau, tidak seperti ponsel lipatnya, Galaxy Fold. Kira-kira kapan dirilisnya, ya?

Melansir China Times (11/12/2019), Samsung tengah berdiskusi dengan MediaTek dalam implementasi chip ponsel pintar 5G mainstream dan terjangkau dalam Seri Galaxy A dan M pada 2020.

"MediaTek secara aktif mengirim sampel (chip) untuk uji coba," kata narasumber yang menolak disebutkan namanya, dikutip dari GSM Arena.

Baca Juga: Hore! Tahun . . . Ponsel 5G Dibawah Rp3 Jutaan Rilis! Cek Info Lengkapnya!

Hal itu sejalan dengan upaya Samsung yang melakukan alih daya di beberapa manufaktur di China, khusus untuk perangkat low-end dan menengah. 

Selain Samsung, chipset Dimensity 1000 5G dengan nomor model MT6885 dan MT6873 itu juga akan diimplementasikan oleh Oppo, Vivo, Xiaomi, bahkan Huawei pada 2020.

Namun, belum ada yang bisa dipastikan sebelum tahun 2020 datang. Meski begitu, jika dilihat dari potensi pertumbuhan 5G di tahun itu, maka kabar ini dapat terwujud.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tanayastri Dini Isna
Editor: Tanayastri Dini Isna

Bagikan Artikel: