Janji Klopp untuk Liverpool: Siap Bawa Pulang Trofi Piala Dunia Antarklub

Liverpool sudah tiga kali tampil di Piala Dunia Antarklub, tetapi tidak pernah juara. Tahun ini Jurgen Klopp berjanji akan mengubah tradisi buruk tersebut.
The Reds berpeluang memperbaiki catatan buruk di Piala Dunia Antarklub, setelah memastikan tiket final. Adapun di laga puncak, The Reds akan menghadapi Flamengo dari Brasil.
Baca Juga: Baru Gabung Liverpool, Ini Profil Singkat Takumi Minamino
Pertandingan itu akan digelar di Khalifa International Stadium, Doha, Sabtu (21/12/2019) malam. Dalam konferensi pers jelang laga, Klopp yakin timnya bisa menang.
"Kami sekarang harus mengumpulkan 'tulang-tulang' kami. Saya tidak tahu siapa sebenarnya yang akan lebih siap untuk pertandingan berikutnya, tapi kita lihat saja nanti," kata Klopp.
Baca Juga: Sah, Pemain Jepang Ini Resmi Berseragam Liverpool
Flamengo bukan lawan mudah karena tim asal Brasil itu merupakan tim pertama yang menghadang jalan Liverpool di Piala Dunia Antarklub.
Pada tahun 1981, ketika turnamen masih bernama Piala Interkontinental, The Reds takluk 0-3 di tangan jawara Libertadores itu.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Muhammad Syahrianto
Tag Terkait: