Mau Nunggu Sampai 2083? Katanya di Tahun Itu Bintang Paling Terang di Langit Bakal Muncul
Terlebih menurut dia, saat ini orang-orang di seluruh dunia dapat mengetahui bahwa mereka akan melihat sebuah bintang yang menakjubkan. Dan bersinar sebagai yang paling terang di langit selama sekitar satu bulan.
Lebih jauh planet-planet dan asteroid terdekat akan dilahap oleh ledakan itu. Hingga akhirnya hanya katai putih panas yang tertinggal. Namun demikian pasangan bintang biner juga akan menjadi berbeda.
Hal tersebut akan berpengaruh pada ledakan yang membuat perbedaan kecerahan, utamanya ketika dua bintang menjadi satu. Kecerahan puncak diperkirakan akan berlangsung sekitar sebulan.
Baca Juga: NASA Temukan Fenomena Awan Terbakar, Apa Itu?
Meskipun tampak redup bagi awam, nyatanya V Sge telah mencerahkan skala waktu dari 1890 hingga sekarang. Bahkan, foto arsip dan data baru memungkinkan para astronom untuk membuat penemuan dari hal tersebut.
Astronom LSU, Juhan Frank mengatakan bahwa V Sge secara eksponensial mendapatkan luminositas dengan skala waktu dua kali lipat untuk 89 tahun. Selain itu pencerahan yang dimaksud juga dapat menghasilkan laju massa yang jatuh dari bintang pengiring normal yang meningkat secara eksponensial.
Akan tetapi, waktu perkiraan pada 2083 memiliki faktor ketidakpastian.Artinya dapat terjadi antara 2067 dan 2099. Hal ini dikarenakanpara astronom dan Lembaga antariksa belum memiliki pengukuran skala waktu yang sempurna untuk peningkatan kecerahan sistem bintang.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Muhammad Syahrianto
Tag Terkait: