Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Dari Bikin Majalah, Bisnis Kopi Hingga Bawahi 15 Perusahaan Beraset Rp1 Triliun

Dari Bikin Majalah, Bisnis Kopi Hingga Bawahi 15 Perusahaan Beraset Rp1 Triliun Kredit Foto: Black Boulder Capital

"Uangnya diinvestasikan ke perusahaan-perusahaan yang sudah berjalan. Di bawah kita ada 15 perusahaan dan BBC menjadi pemilik saham pasif atau hanya sebagai advisor semipasif," ungkap pemuda yang memilih drop out dari University of Washington.

Kendati demikian, BBC juga siap menjadi pemilik saham aktif. Salah satunya, proyek premium outlet di kawasan Soewarna di Bandar Udara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten. BBC akan bekerja sama dengan Presiden Direktur Prestige Image Motors, Rudi Salim.

Dan, jika berjalan sesuai timeline, pada 2021 areal seluas 14 ribu meter persegi itu sudah bisa dibuka. Premium outlet itu akan menjadi yang pertama di Indonesia.

Baca Juga: Harta Enggak Habis Sampai 7 Turunan, Ini Dia Nama Pengusaha Terkaya di Indonesia!

Menurut Timothy, di Indonesia banyak factory outlet, misalnya di Bandung untuk merek market menengah ke bawah. Di luar negeri, banyak konsep di mana premium outlet mempunyai tenant-tenant merek premium. Namun, ketika barang-barang itu tidak lagi dipakai lantaran telah lewat musim (defect) atau dari pabrik bermasalah sehingga mereka tidak bisa menjual ke toko-toko ini, mereka menjualnya ke premium outlet.

"Premium inilah yang akan menjadi project plan kita," jelasnya.

Timothy juga optimis membangun perusahaan di bidang private equity. Diakuinya, saat ini masih ada tantangan yang harus dilewati. Salah satunya, kepercayaan perusahaan atau grup untuk menanamkan asetnya pada BBC.

"Kami tahu, kami masih muda. Ini menjadi tantangan bagi kami jika masih ada yang belum mengenal dan percaya pada kami. Namun, apa pun yang diberikan pada kami, akan kami tekuni," pungkasnya.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Agus Aryanto
Editor: Rosmayanti

Bagikan Artikel: