Pegiat media sosial Denny Siregar ikut mengkritik Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terkait penanganan banjir. Menurutnya, Anies lebih banyak bermain di kata-kata daripada di kerja. Normalisasi diganti menjadi naturalisasi.
"Bedanya cuma kalau normalisasi adalah pemasangan dinding beton di samping sungai, sedangkan naturalisasi enggak pakai beton, tapi tumbuh-tumbuhan supaya tampak hijau katanya. Penting enggak sih?" kata Denny dalam video yang diunggah Cokro TV di Youtube, dikutip Rabu (26/2/2020).
Dan, lanjutnya, Anies ingin penanganan banjir harus sesuai tuntunan agama, sesuai sunatullah. "Entah apa urusannya banjir dengan agama, cuma Anies yang tahu karena dia terbiasa menggunakan agama sebagai tamengnya seperti yang terjadi pada saat Pilgub DKI 2017 lalu," cetus Denny.
Baca Juga: Denny Siregar Ikut Bully Anies, Kata-kataya Nyelekit Abis
Denny mengatakan Anies sebenarnya tahu bahwa dia tidak bisa kerja. Menurutnya, Anies tidak punya konsep apa-apa.
"Mau meneruskan konsep Ahok, udah kadung malu. Akhirnya yang dilakukan adalah membangun pencitraan dengan mengucurkan dana hibah ke ormas-ormas supaya mereka mendukung dan menjaga nama baiknya," katanya.
Denny menilai dana hibah senilai triliunan rupiah itu efektif karena meskipun banjir di mana-mana, masih ada pendukung Anies yang menganggap bahwa apa yang dikerjakan Anies adalah benar. Kemudian mengatakan banjir di Jakarta adalah berkah.
Baca Juga: DKI Banjir, PKPI Olok-olok Formula E Plus-plus: Bisa Berenang, Mancing, Nyuci Baju Juga
Bahkan, badan Musyawarah DKI mengatakan bahwa penduduk DKI Jakarta harus bersyukur karena banjir terjadi waktu hari libur. Dan memuji Anies sebagai gubernur yang saleh.
"Memang mahadahsyat kekuatan dana ormas yang berlimpah sehingga lidah bisa berbalik-balik dari bencana menjadi berkah dari Sang Mahakuasa, dan gubernur yang tidak bisa bekerja apa-apa menjadi gubernur yang saleh dan dirahmati sang pencipta," kata Denny.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Rosmayanti
Tag Terkait: