Koordinator Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (MAKI), Boyamin Saiman mengatakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) tidak akan melibatkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam seleksi pemilihan kandidat Kepala Otoritas Ibu Kota Negara (IKN).
Ia menduga Kepala Negara mempunyai punya kekhawatiran tersendiri."Presiden Jokowi tidak lagi melibatkan KPK karena tahu kalau melibatkan KPK maka Ahok tidak lolos," ujarnya kepada wartawan, Kamis (12/3/2020).
Baca Juga: Jika Berkeras Jadikan Ahok Kepala IKN, 212 Sebut Revolusi Mental Jokowi Mencla-Mencle
Baca Juga: Bocoran Orang Istana, Bukan Ahok yang Pimpin IKN
Lanjutnya, ia mengatakan KPK sendiri pun juga dipastikan tidak akan berani melibatkan diri untuk menjalankan fungsi pencegahan.
“Di sisi lain, KPK tidak berani melibatkan diri untuk pencegahan korupsi, jadi klop dua sisi negatif," pungkasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil