Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Galang Donasi Rp2,1 Miliar, Arief Muhammad Bagikan 1000 Hazmat Suit Hingga 50 Bilik Desinfektan

Galang Donasi Rp2,1 Miliar, Arief Muhammad Bagikan 1000 Hazmat Suit Hingga 50 Bilik Desinfektan Kredit Foto: Instagram/ariefmuhammad
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pengusaha, YouTuber dan Influencer Arief Muhammad baru saja membagikan laporan donasi yang ia buka melalui Yayasan KitaBisa di Instagramnya terkait wabah virus corona (COVID-19). Sejumlah donasi yang terkumpul yakni Rp2,1 miliar. Semula, dana itu khusus digunakan untuk membantu memenuhi kebutuhan hidup tenaga sektor informal yang tidak bisa bekerja dari rumah.

Tapi, setelah melihat banyak dokter kekurangan Alat Pelindung Diri (APD) hingga gugur dalam tugas, sebagian dialihkan untuk membeli hazmat.

Baca Juga: Ketje! Crazy Rich Tanjung Priok Bakal Donasikan Gajinya untuk Penanganan Covid-19

“Uang hasil donasi kita kemarin sudah mulai digunakan, untuk pembelian 1000 hazmat suit, dibagikan ke 20 rumah sakit daerah yang membutuhkan, tidak cuma Jakarta,” kata pemilik Grebe ini di akun Instagramnya.

Selain 1000 hazmat suit, Arief juga akan membagikan 1300 paket makanan untuk tenaga medis, membuat 50 bilik desinfektan yang akan disebar di berbagai titik, 10 alat cuci tangan di terminal dan fasilitas publik, 1000 paket sembako untuk rakyat kecil dan 600 botol paket multivitamin untuk masyarakat kecil.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Lapor, teman-teman. . Uang hasil donasi kita kemarin sudah mulai digunakan. 1) untuk pembelian 1000 hazmat suit, dibagikan ke RS daerah2 yang membutuhkan, tidak cuma di Jakarta. 2) karna ngeliat foto2 tenaga medis kecapean yg beredar, gue kepikiran untuk beliin mereka makanan dan cemilan yg enak. supaya moodnya bisa naik lagi. 3) 1000 paket sembako untuk yg membutuhkan. 4) multivitamin. 5) 10 Alat cuci tangan sbg pencegahan penyebaran virus. 6) Pembuatan 50 bilik disinfektan yg akan disebar di berbagai titik. . Terima kasih banyak untuk semua yg sudah terlibat. Terima kasih, yaa. Tapi perjuangan belum selesai, masih banyak yang butuh bantuan kita. Kalau pun belum bisa bantu secara materi, bantu dengan stay di rumah nggak ke mana2 juga udah cukup, kok. Tolong, yaa. ????????

A post shared by ariefmuh (@ariefmuhammad) on

Menurut Arief, membantu pemerintah dan para tenaga medis yang saat ini berada di garda terdepan menyelamatkan nyawa manusia, bisa dilakukan tanpa mengeluarkan biaya sepeserpun, “Bantu dengan stay di rumah, nggak ke mana-mana juga udah cukup, kok. Tolong, yaa,” kata pria yang sedang menanti buah hati pertamanya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: