Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Mengenal Lebih Dekat dengan Wishnutama, Pendiri NET TV yang Kini Seorang Menteri

Mengenal Lebih Dekat dengan Wishnutama, Pendiri NET TV yang Kini Seorang Menteri Kredit Foto: Antara/Wahyu Putro A

Tama memiliki keinginan besar untuk mengubah wajah industri TV di Indonesia. Untuk mewujudkan cita-cita tersebut, Tama bersama dengan pengusaha Agus Lasmono (Indika Group) kemudian mengakuisisi Spacetoon TV dan mengubahnya menjadi NET TV pada 18 Mei 2013.

Nama NET TV memiliki kepanjangan News and Entertainment Television. Lewat NET TV, Tama memiliki kebebasan dalam menghadirkan program yang edukatif dan menghibur kepada masyarakat Indonesia. Tama pun menempati posisi sebagai Direktur Utama di NET TV (2013-2019) dan kini menjadi Komisaris Utama NET TV.

Berkat kegemilangannya, Tama pernah dinobatkan sebagai Best CEO in Indonesia tahun 2010 serta Indonesia Youngster Inc oleh majalah SWA. Selain itu, Tama ditempatkan sebagai salah satu The 500 Most Influential CEOs in The World oleh Richtopedia tahun 2015. Rumah Zakat Indonesia juga turut memberikan gelar sebagai Tokoh Pemberdayaan 2018 kepada Tama.

Tak lupa, pada tahun 2018, Wishnutama berkontribusi menyukseskan upacara pembukaan dan penutupan Asian Games 2018 dengan menjadi salah satu kreatornya. Hal ini membuat namanya semakin diperbincangkan.

Kesuksesan Tama dalam dunia pertelevisian membuatnya dilirik oleh Presiden Joko Widodo yang menjadikan Wishnutama sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di Kabinet Jokowi jilid II.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: