Peneliti Senior Yayasan Pemerhati Kesehatan Publik (YPKP) Prof Achmad Syawqie juga menyatakan bahwa kajian ilmiah yang dilakukan di luar negeri sejauh ini lebih fokus terhadap rokok, ketimbang rokok elektrik.
“Karena rokok menyebabkan permasalahan terhadap paru-paru dan organ vital lainnya, para peneliti akhirnya menyimpulkan bahwa pengguna rokok elektrik juga sama dengan perokok, yaitu lebih mudah terpapar COVID-19,” kata Syawqie.
Sebelumnya, dalam laporan Scientific American pada 17 Maret lalu menyebutkan bahwa meskipun belum banyak penelitian yang menyelidiki hubungan ini secara khusus, banyak bukti menunjukkan bahwa merokok menekan fungsi kekebalan di paru-paru dan memicu peradangan. Adapun terkait dengan rokok elektrik dan COVID-19, penelitiannya belum ada.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait: