Standing Applause Dong Buat Rupiah: Sang Penakluk Dolar AS dan Jadi Mata Uang Numero Uno di Asia!
Nilai tukar dolar AS memerah di hadapan hampir semua mata uang global, seperti dolar Australia, euro, poundsterling, dolar New Zealand, dolar Kanada, dan franc. Sebagian besar mata uang Asia juga ikut melumpuhkan mata uang Paman Sam itu, termasuk yuan, dolar Hong Kong, dolar Singapura, baht, dolar Taiwan, dan rupiah.
Baca Juga: Niat Hati Memeluk Gunung, Apa Daya Tangan Tak Sampai: Mimpi Hary Tanoe Kuasai Link Net Ambyar!
Usut punya usut, di antara mata uang Benua Kuning, rupiah menjadi penakluk utama bagi dolar AS. Terhitung sampai pukul 14.03 WIB, rupiah terapresiasi hingga 0,71% ke level Rp14.938 per dolar AS. Bahkan, pada pertengahan hari tadi, rupiah mendorong dolar AS hingga ke level Rp14.916.
Baca Juga: Maskapai Garuda Kembali Mengudara, Sahamnya Meroket Tiada Tara! Sampai Dimanfaatkan Buat. . . .
Baca Juga: Jumat Berkah, Rupiah Mantap Melangkah!
Performa rupiah semakin oke ketika mampu unggul di hadapan mata uang global lainnya. Paling tidak, saat ini rupiah memimpin dolar Australia (0,28%), poundsterling (0,53%), dan euro (0,64%).
Tak sampai di sana, rupiah bahkan kini menjadi mata uang numero uno di Benua Kuning. Dengan apresaisi tinggi, rupiah menempatkan semua mata uang Asia di zona merah, misalnya saja ringgit (0,98%), won (0,89%), yen (0,83%), dolar Hong Kong (0,72%), dolar Singapura (0,70%), yuan (0,52%), baht (0,50%), dan dolar Taiwan (0,46%).
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih
Tag Terkait: