Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon merespons pernyataan Menkopolhukam Mahfud MD yang menyebut angka kematian akibat virus corona (Covid-19) lebih rendah dibanding angka kematian akibat kecelakaan lalu lintas
Menurutnya, Mahfud MD tahu apa yang harus dikatakan untuk membela keadaan. "Saya kira P @mohmahfudmd bingung n kehabisan content mau ngomong apa lagi utk “membela” keadaan. Kasihan gelar profesornya," cuitnya, saat membalas tulisan Politikus Partai Demokrat, Jansen Sitindaon, Rabu (27/5/2020).
Baca Juga: Rayakan 67 Tahun Cak Nun, Fadli Zon: Terus Jadi Pelita!
Baca Juga: Balas Cuitan Jubir Prabowo, Fadli Zon: Kita Jangan Ikut Campur, Nonton Aja!
Sebelumnya, dalam akunnya, Jansen bertanya kepada Mahfud apakah kecelakaan bisa menular dan membuat PHK seseorang.
"Ada² aja. Aku pikir pendapat² begini udah lama hilang. Ternyata masih ada dan diproduksi juga. Kecelakaan itu nular gak pak @mohmahfudmd? Perlu PSBB gak? Membuat PHK gak? Sampai perlu buat Perpu agar defisit boleh lampaui 3 porsen gak? Dan lain lain," cuitnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil
Tag Terkait: