Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Apes Banget! Investor Asing Bikin IHSG Tak Ikut Pesta Se-Asia

Apes Banget! Investor Asing Bikin IHSG Tak Ikut Pesta Se-Asia Kredit Foto: Antara/Rivan Awal Lingga
Warta Ekonomi, Jakarta -

Bursa saham regional berpesta di zona hijau setelah Presiden Donald Trump memastikan bahwa perjanjian dagang AS-China dalam keadaan baik. Pada Selasa (23/06/2020) sore, keempat indeks saham utama di Asia kompak menguat, yakni Nikkei naik 0,50%, Hang Seng naik 1,62%, Shanghai naik 0,18%, dan Strait Times naik 0,29%.?

Baca Juga: Donald Trump Udah Buat Pengakuan, Rupiah Masih Saja Jadi Bulan-Bulanan! Nyaris ke Rp14.300-an!

Baca Juga: Alfamart Caplok Saham Startup Asal Singapura, Emiten Milik Taipan Djoko Susanto Rogoh Kocek Segini

Sayangnya, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tak bisa bergabung dengan yang alinnya karena terperosok ke zona merah hingga perdagangan berakhir. Menutup sore ini, IHSG terkoreksi 0,81% ke level 4.879,13. Angka tersebut sekaligus menjadi level terendah yang dicapai IHSG sepanjang hari ini.?

Derasnya arus modal yang dibawa keluar oleh investor asing menjadi batu sandungan bagi IHSG untuk keluar dari tekanan. Bursa mencatat, dalam sehari dana yang dibawa keluar dari pasar modal mencapai Rp527,90 miliar atau setara dengan Rp2,53 triliun dalam sepekan.

Sejumlah 8,14 miliar saham diperdagangkan dengan frekuensi 554.279 kali dan membukukan nilai transaksi harian sebesar Rp6,52 triliun. pergerakan saham yang terpantau meliputi 147 saham naik, 249 saham turun, dan 172 saham lainnya stagnan.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: