Energy+ juga akan mendukung UMKM untuk masuk ke dalam ekosistem digital yang saat ini baru sekitar 12% dari total 64 juta UMKM di Indonesia.
"Hal ini juga dalam rangka mendukung program presiden Jokowi #BanggaBuatanIndonesia," tambah Wahab.
Kebijakan bantuan likuiditas kepada sektor UMKM, kata Wahab, setidaknya akan mencegah peningkatan tajam angka pengangguran, pemutusan hubungan kerja, dan kemiskinan.
Dia berharap kebijakan itu bisa betul-betul menyalurkan bantuan dana tepat sasaran dan tidak sampai dikorupsi. Dengan konsep gotong royong ekonomi nasional, diharapkan semua bisa terlaksana dan terkoordinasi dengan baik dan tepat sasaran.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Agus Aryanto
Editor: Rosmayanti
Tag Terkait: