Gojek resmi meluncurkan situs melajubersamagojek.com dan mengenalkan aplikasi selly, sebagai bentuk komitmennya untuk membantu mengakselerasi pertumbuhan UMKM yang terdampak pandemi Covid-19.
VP of Merchant Marketing Gojek Diera Yosefina Hartono, dalam keterangan tertulisnya, Kamis (13/8), mengatakan jika aplikasi Selly merupakan salah satu solusi yang ditawarkan Gojek untuk memfasilitasi pengusaha UMKM memproses suatu pesanan.
Baca Juga: Pandemi, Gojek Kebanjiran Mitra UMKM
Baca Juga: Dorong UMKM 'Go Online', Gus Jazil: Ada Peluang Baru di Sini
Sambungnya, untuk informasi lengkap mengenai solusi lengkap Selly ini, dapat diperoleh melalui situs, www.melajubersamagojek.com.
Selain itu, lanjut Diera, pada situs itu dijelaskan jika Selly adalah aplikasi keyboard dan dashboard terlengkap yang dapat menjadi andalan para mitra UMKM untuk melayani pelanggan dan mengelola bisnisnya secara online dan moderen.
Solusi keyboard Selly terdiri dari fitur Autotext untuk membuat template seusai kebutuhan, fitur untuk mengecek ongkos kirim secara real time dari berbagai ekspedisi, fitur pengiriman invoice untuk membuat tagihan secara otomatis dengan berbagai pilihan format order, dan fitur pengingat pelanggan.
Sementara itu, solusi dashboard Selly dilengkapi dengan fitur statistik toko yang membantu pengelolaan toko dan pelaporan penjualan dalam satu klik dan fitur asisten penjualan yang membantu mengecek data pelanggan, multi admin, pencetak label pengiriman, pengingat harian hingga pemesanan logistik yang sangat praktis dan mudah.
“Solusi yang ditawarkan Gojek ini akan membantu UMKM untuk Go Digital. Di Selly, semua kebutuhan pengusaha yang menjual produknya online sudah diakomodasi, yaitu dengan adanya fitur invoicing, order management, jasa pengiriman, autotext, dan keyboard. Solusi ini mempermudah operasional mitra UMKM,” jelasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil