Mardani menilai sampai saat ini banyak langkah pemerintah yang mengundah blunder. Salah satunya, penerapan kenormalan baru yang tidak dikaji secara matang.
Hal ini menyebabkan munculnya klaster-klaster baru, seperti perkantoran. Selain itu, kebijakan mendorong kunjungan kerja (kunker) untuk memacu ekonomi juga menambah klaster baru. “Mau sampai kapan kebijakan tanpa grand design yang jelas dan based on science lintang bidang?” katanya.
Tantangan pemerintah akan semakin bertambah dengan adanya kemungkinan resesi. Memang resesi terjadi di semua negara. Mardani menjelaskan ekonomi tidak akan pulih total bila pandemi COVID-19 belum diatasi.
“Kita semua layak khawatir Indonesia bisa masuk jurang resesi lebih dalam pada kuartal III-2020 jika tidak segera berbenah. Menyelamatkan rakyat terlebih dahulu merupakan strategi terbaik jika ingin menyelamatkan ekonomi,” pungkasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil