Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bukan Main! Pengusaha Edwin Soeryadjaya Habiskan Puluhan Miliar Buat Borong Saham Saratoga

Bukan Main! Pengusaha Edwin Soeryadjaya Habiskan Puluhan Miliar Buat Borong Saham Saratoga Kredit Foto: Antara/Nova Wahyudi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sahabat Sandiaga Uno dalam membangun PT Saratoga Investama Sedaya Tbk (SRTG) yakni Edwin Soeryadjaya memutuskan untuk kembali memborong saham perseroan.

Edwin Soeryadjaya diketahui menggondol sebanyak 18.28 juta lembar saham Saratoga. Ia membeli saham di harga Rp3,400 per lembar saham. Sehingga, daana yang ia keluarkan mencapai Rp62,17 miliar.

Baca Juga: Saham Perusahaan Milik Sandiaga-Boy Thohir Amblas Parah Gara-Gara....

Dalam keterangan kepada Bursa Efek Indonesia (BEI) disebutkan pembelian saham dilakukan oleh anak William Soeryadjaya yang merupakan pendiri Astra group ini secara bertahap yakni sebanyak 11.712.000 lembar saham di realisasikan pada 15 September 2020 dan sebanyak 6.573.500 saham dilakukan pada tanggal 21 September. 

Baca Juga: Startup Bang Sandiaga Makin Berkembang, Sekarang Produknya Beraneka Ragam

Dimana, kepemilikan saham Edwin Soeryadjaya saat ini bertambah menjadi 897,114,018 lembar saham (33,10%) dari sebelumnya 879,828,518 lembar saham (32,43%).

Sebagai informasi, saat ini harga saham Saratoga beradi di level Rp3.190 per saham. Sepanjang hari ini harga saha Saratoga anjlok 0,93% atau 30 poin meski sempat naik ke harga Rp3,250 per saham dan terendah Rp3,150 per saham.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Bagikan Artikel: