Sejarah Ace Hardware, Ritel Perkakas dari AS yang Digugat Pailit Wibowo & Partners
Belum lama ini PT Ace Hardware Indonesia Tbk digugat pailit di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat oleh Wibowo & Partners. Ace Hardware Indonesia telah berdiri sejak tahun 1995 sebagai anak perusahaan PT Kawan Lama Sejahtera.
Ace Hardware sendiri sejatinya berasal dari Oak Brook, Illinois, Amerika Serikat. Perusahaan ini menjadi peritel toko perkakas terbesar di di dunia. Nama awalnya ada Ace Stores yang berdiri pada 1924 dan berubah nama menjadi Ace Hardware Corporation pada tahun 1931.
Baca Juga: Ace Hardware Indonesia Digugat Pailit oleh Wibowo & Partners
Jumlah toko Ace Hardware tumbuh secara dramatis setelah Perang Dunia II, menjadikan jumlah penjualan meningkat tiga kali lipat dari tahun 1940-an hingga 1959. Setelah pendiri dan presiden perusahaan, Richard Hesse pensiun pada tahun 1973, Ace Hardware dijual kepada peritel yang ingin menggunakan hak penjualannya.
Perusahaan ini pun menjadi perusahaan ritel berbasis koperasi. Hingga pada tahun 1985, Ace Hardware mencatatkan pemasukan hasil penjualan sebesar USD1 miliar dan USD5 miliar pada 2015. Pada 2016, Ace Hardware memiliki lebih dari 4.800 lokasi di 60 negara. Ace juga mengoperasikan 17 pusat distribusi di Amerika Serikat, dan tambahan fasilitas distribusi di China, Panama dan Uni Emirat Arab.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami
Tag Terkait: