Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Cerdas, 3 Milenial Asal Banjarbaru Untung Besar dari Bisnis Tanaman Hias

Cerdas, 3 Milenial Asal Banjarbaru Untung Besar dari Bisnis Tanaman Hias Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Siapa yang tidak bahagia melihat halaman rumahnya terlihat indah dengan jejeran tanaman yang menghiasi? Tanaman hias seperti aglonema, monstera, sansiviera dan sederet nama yang saat ini sedang happening di kalangan pecintanya. Jumlah penggemar tanaman hias di Indonesia pun terus bertambah, terutama di masa pandemi COVID-19, dimana masyarakat memiliki lebih banyak waktu untuk bercocok tanam.

Bagi beberapa orang, mengembangkan tanaman hias bukan lagi sekadar hobi tetapi sudah menjadi peluang bisnis. Pangsa pasar tanaman hias di dalam maupun luar negeri mengalami tren peningkatan. Di era new normal, penggemar tanaman hias meningkat seiring dengan penerapan kebijakan pembatasan kegiatan berkumpul di luar rumah.

Baca Juga: SIG Manfaatkan Lahan Green Belt untuk Budidaya Tanaman Buah

Melihat peluang ini, Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo meyakinkan jajarannya untuk menjadikan tanaman hias sebagai komoditas ekspor yang kompetitif. 

“Suatu kebanggan kita yang ditunjang dengan kondisi negara tropis dan bermuara pada sub tropis memudahkan untuk berkreasi dan berkarya lebih baik. Tanaman hias sangat berpotensi dikembangkan salah satunya untuk agro wisata saat ini, terlebih Indonesia kaya dengan berbagai varietas tanaman hias,” ujarnya dalam rilis yang diterima di Jakarta, Kamis (29/10/2020).

Peluang bisnis ini ditangkap oleh 3 Siswa/i SMKPP Negeri Banjarbaru. Adalah Muhammad Kurniawan, Eva Oktapiyani dan Nur Yohaniz Miskiah yang membentuk kelompok usaha tanaman hias dengan nama KUMIVA dengan bantuan modal usaha dari program PWMP.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Fajria Anindya Utami

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: