Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ini 5 Negara Bagian yang Tentukan Nasib Trump dan Biden

Ini 5 Negara Bagian yang Tentukan Nasib Trump dan Biden Kredit Foto: AP Photo
Warta Ekonomi, Washington -

Hasil penghitungan cepat Pemilu Amerika Serikat (AS) masih memenangkan Joe Biden dibandingkan Donald Trump. Tapi, perhitungan suara pun belum selesai, lantaran masih menunggu beberapa negara bagian mengirimkan datanya.

Dari data media di Amerika seperti CNN, Fox News, MSNBC/NBC News, ABC, CBS dan The New York Times, Biden mendapatkan 224 electoral votes, sementara Trump mendapatkan 213 electoral votes.

Baca Juga: Sambil Klaim Menang, Trump Juga Sebut Pilpres AS 2020 Penipuan Besar

Donald Trump pun telah menyatakan kemenangan dan menuduh lawannya melakukan penipuan pemilu. Dia berencana meminta Mahkamah AGung untuk menghentikan penghitungan suara, meskipun masih ada jutaan surat suara yang dikeluarkan secara sah dalam proses penghitungan.

Lantas, negara bagian mana saja yang menjadi penentu kemenangan kedua kandidat Presiden AS? Melansir BBC, ada 5 negara bagian yang menentukan nasib keduanya yakni Arizona, Georgia, Wisconsin, Michigan, dan Pennsylvania.

Arizona pun nampaknya lebih memenangkan Biden, yang berarti Demokrat harus memenangkan dua dari tiga negara bagian yang disebut tembok biru di 2016 yakni Wisconsin, Michigan, dan Pennsylvania, untuk mengamankan kemenangan.

Memang, selama ini Biden tertinggal di ketiga negara bagian tersebut. Tetapi, sisa suara yang akan dihitung dan mungkin akan menguntungkan Demokrat.

Ada lebih dari 1,4 juta surat suara lewat surat yang tersisa untuk dihitung di Pennsylvania, dan bisa memakan waktu berhari-hari untuk menyusun semuanya. Kota-kota besar di Michigan (Detroit) dan Wisconsin (Milwaukee) juga belum sepenuhnya melaporkan, dan mereka akan sangat condong ke arah Demokrat.

Sedangkan Georgia adalah wildcard, yang bisa membuat Trump kembali meraih kemenangan. Hasil dari Atlanta pun tertunda, lantaran pipa air yang rusak di lokasi penghitungan suara. Jika berhasil menang di Georgia, berarti Biden hanya perlu membawa salah satu negara bagian Midwest tersebut. 

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Bagikan Artikel: