Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tambah Rp6 M Tiap Bulan, Ini Sumber Kekayaan Nikita Mirzani yang Ribut dengan Habib Rizieq

Tambah Rp6 M Tiap Bulan, Ini Sumber Kekayaan Nikita Mirzani yang Ribut dengan Habib Rizieq Kredit Foto: (Foto: Vania/Okezone)
Warta Ekonomi, Jakarta -

Artis papan atas, Nikita Mirzani tengah ramai diperbincangkan terkait perseteruannya dengan Habib Rizieq. Semua bermula dari komentar Niki soal habib tukang obat saat mengeluhkan ramainya orang yang menjemput Habib Rizieq. Tak ayal rumah Nikita Mirzani bahkan sempat ingin digeruduk massa.

Menelisik dari berbagai sumber, ternyata Nikita Mirzani tak hanya sukses sebagai artis. Ia juga sukses berbisnis mulai dari bisnis kecantikan, fesyen, properti, hingga batu bara. Bahkan, konon kekayaan Nikita Mirzani bisa bertambah Rp6 miliar per bulannya berkat bisnis-bisnis tersebut. Berikut ulasannya!

Baca Juga: Nikita Mirzani Sebut Dirinya Aset Negara, Eh Orang KAMI Teriak Muak!

1. Bisnis Fesyen dan Kecantikan

Adapun bisnis fesyen milik Nikita Mirzani adalah Zola Pajamas, Jeans by Nikita Mirzani, Beauty House Head to Toe, Lipstick by Nikita Mirzani, dan bisnis Bikini dengan nama Niki Breeze. Bisnis-bisnis tersebut pernah dipamerkan Nikita melalui Instagram pribadinya. Selain itu, Nikita juga pernah berbisnis pakaian muslim tahun 2017 lalu saat Ramadhan.

2. Bisnis Oleh-oleh

Bisnis oleh-oleh juga menambah pundi-pundi rupiah Nikita, tak hanya makanan berat yang ia jual tetapi juga pernak-pernik dan makanan ringan. Bisnis ini sudah ada di berbagai tempat wisata di Indonesia.

3. Properti dan Batu Bara

Selain itu, Nikita juga bisnis di dunia properti yaitu Property Naira Residence. Nikita juga telah lama sebagai investor batu bara di Kalimantan, yaitu sejak tahun 2007 sebanyak Rp10 miliar.

Nikita Mirzani yang dikenal sebagai sosok artis kontroversi juga turut menambah pundi-pundi rupiahnya. Tak aneh kini Nikita bisa hidup mewah. Terlebih, kini ia juga terjun sebagai YouTuber, bernama Crazy Nikmir Real. Wah, luar biasa ya!

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: