Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Jenius! Ciptakan Mobil Tanpa Pengemudi, Pria 25 Tahun Ini Jadi Miliarder Termuda Dunia

Jenius! Ciptakan Mobil Tanpa Pengemudi, Pria 25 Tahun Ini Jadi Miliarder Termuda Dunia Kredit Foto: Twitter/Forbes
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pendiri StartUp Luminar Technologies, Austin Russell yang baru berusia 25 tahun telah dinobatkan sebagai miliarder termuda di dunia. Perusahaannya merupakan bisnis yang membantu mobil mengemudi sendiri.

Dilansir dari New York Post di Jakarta, Senin (7/12/2020) Russell yang menjabat sebagai CEO Luminar Technologies ini telah mendapatkan banyak uang setelah debut pasar saham perusahaannya. Perusahaan yang berlokasi di Florida, AS membuat pemindai lidar yang menggunakan laser untuk memberikan mobil otonom pandangan tiga dimensi ke jalan di sekitarnya.

Baca Juga: Kisah Orang Terkaya: Hasso Plattner, Miliarder Jerman yang Hamburkan Uang untuk Filantropi Teknologi

Russell bahkan baru berusia 17 tahun saat mendirikan perusahaan tersebut. Dalam sebuah wawancara, saat itu Russell ditantang oleh Peter Thiel untuk berhenti kuliah dengan imbalan investasi USD100.000 (Rp1,4 miliar). Ia pun menjelaskan bahwa risiko itu jelas sepadan dengan imbalannya.

Sekarang, teknologinya  menghasilkan pengemudi jalan raya lepas tangan dan tanpa pandang mata yang akan dimulai pada tahun 2022. Saham Luminar go public di NASDAQ pada hari Kamis melalui SPAC dan melonjak hampir 30% saat pembukaan. Hal ini memberikan perusahaan nilai pasar sekitar USD7,8 miliar (Rp110 triliun) menurut laporan Wall Street Journal.

Russell disebut memiliki 104,7 juta saham atau sekitar sepertiga dari saham perusahaan yang beredar yakni senilai USD2,4 miliar (Rp33 triliun), menurut Forbes. Ia juga dinobatkan sebagai miliarder termuda di dunia.

Kekayaannya melonjak lebih tinggi pada hari Jumat dengan saham Luminar naik hampir 37 persen, Russell pun kini memiliki kekayaan bersih hampir USD3,3 miliar (Rp46 triliun).

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: