Pameran IDEX-NAVDEX Plus Konferensi Pertahanan Internasional Abu Dhabi, Catat Tanggalnya
Selain itu, Komite Pameran Pertahanan Angkatan Laut (NAVDEX) mengumumkan konfirmasi keikutsertaan sejumlah besar sektor maritim dan kapal laut dari berbagai negara di dunia.
Sejumlah armada dijadwalkan akan tiba berturut-turut pada Februari mendatang, yang akan ditampilkan di perairan milik ADNEC selama kegiatan pameran. Kini pun, tengah dilakukan penyelesaian rencana peluncuran sejumlah kapal laut baru selama pameran berlangsung.
Berkait dengan ini, Komite Penyelenggara Konferensi Pertahanan Internasional 2021 menyatakan, telah menyelesaikan daftar final pembicara dan peserta konferensi yang akan hadir pada pameran IDEX dan NAVDEX.
Perhelatan ini akan diselenggarakan pertama kalinya dalam bentuk hybrid, mempertemukan para ahli dan spesialis dari seluruh dunia di Pusat Bisnis ADNOC secara fisik juga virtual, membahas peningkatan dan perkembangan kecerdasan buatan dan teknologi canggih serta perlindungannya di era Revolusi Industri Keempat.
Konferensi Pertahanan Internasional di sesi berikutnya akan bertema peran penting Emirat Abu Dhabi dalam memajukan industri pertahanan global, dan pentingnya kerja sama internasional untuk menemukan formula untuk merestrukturisasi sistem pertahanan dalam menghadapi tantangan masa depan.
Perlu dicatat, ADNEC telah melakukan berbagai tindakan pencegahan dan pengamanan yang ketat untuk memastikan keselamatan pengunjung dan peserta, sesuai standar kesehatan dan keselamatan global tertinggi, pemindai termal akan disediakan di semua pintu masuk, serta operasi sterilisasi dan desinfeksi menggunakan nebulizer sepanjang hari.
Semua pengunjung dan peserta juga diwajibkan menunjukkan hasil tes negatif Covid-19/PCR, social distancing dan pemakaian masker akan diterapkan di semua fasilitas.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Muhammad Syahrianto
Tag Terkait: