Logam mulia Antam banting harga besar-besaran setelah kemarin mengalami kenaikan Rp1.000 per gram. Dilansir dari laman resmi logammulia.com, harga emas Antam jatuh Rp9.000 dari Rp924.000 per gram menjadi Rp915.000 per gram pada Selasa, 9 Maret 2021.
Anjloknya harga emas hari ini berlaku untuk semua ukuran, termasuk yang terkecil 0,5 gram kini harganya hanya Rp507.500. Emas Antam dengan cetakan 2 gram terkoreksi dari harga Rp1.788.000 menjadi Rp1.770.000. Baca Juga: Selasa, 9 Maret 2021: Satu Dua Tiga, Harga Emas Anjlok Semuanya!
Untuk membeli emas Antam dengan ukuran terbesar 1.000 gram, dana yang harus dikeluarkan adalah sebesar Rp855.600.000. Adapun pada hari sebelumnya hanya dihargai Rp864.600.000. Baca Juga: Dibuka Hijau, IHSG Langsung Rontok di Zona Merah pada Pembukaan Sesi I
Untuk lebih lengkapnya, simak daftar harga emas Antam Selasa, 9 Maret 2021.
1 gram Rp915.000
2 gram Rp1.770.000
3 gram Rp2.630.000
5 gram Rp4.350.000
10 gram Rp8.645.000
25 gram Rp21.487.000
50 gram Rp42.895.000
100 gram Rp85.712.000
250 gram Rp214.015.000
500 gram Rp427.820.000
1.000 gram Rp855.600.000
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih
Tag Terkait: