Mengawali pekan ini, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) harus melemah 33,71 poin ataau 0,55% ke posisi 6.052,54. Hal tersebut terjadi setelah 271 saham mengalami penurunan harga, hanya 209 saham menanjak, dan sisanya 169 saham lainnya stagnan.
Ada sejumlah 17,51 miliar saham diperdagangkan sebanyak 995,792 kali dan membukukan nilai transaksi harian sebesar Rp9,31 triliun.
Baca Juga: Ambyar Seharian! IHSG Parkir di Zona Merah, Koreksi Tembus 0,55%
Investor asing mencatatkan nilai jual bersih atau net sell senilai Rp34,81 miliar di seluruh pasar. Di pasar reguler sendiri, asing melakukan penarikan dana hingga Rp192,73 miliar, namun di pasar negosiasi dan tunai asing melakukan pembelian hingga Rp157,92 miliar.
Berikut ini deretan saham yang mengalami pelemahan terbesar, antara lain:
- PT Terregra Asia Energy Tbkk (TGRA) melemah 10 poin atau 6,8% ke Rp137 per saham
- PT Kapuas Prima Coal Tbk (ZINC) amblas 9 poin atau 6,57% ke Rp128 per saham
- PT BFI Finance Tbk (BFIN) terpuruk 50 poin atau 6,49% ke Rp720 per saham
- PT Smartfren Telecom Tbk (FREN) ambruk 6 poin atau 6,32% ke Rp89 per saham
- PT Sarana Meditama Metropolitan tbk (SAME) tersungkur 35 poin atau 6,19% ke Rp530 per saham.
Kemudian, ini saham-saham yang paling banyak di jual asing, diantaranya:
- PT Triputra Agro Persada Tbk (TAPG) Rp452,2 miliar
- PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk (INKP) Rp25,3 miliar
- PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) Rp23,1 miliar
- PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR) Rp21,6 miliar
- PT Link Net Tbk (LINK) Rp19 miliar.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri
Tag Terkait: