Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Harga Minyak Dunia Naik Terus, Pertamina Bisa Menyesuaikan Harga BBM Nonsubsidi Kok!

Harga Minyak Dunia Naik Terus, Pertamina Bisa Menyesuaikan Harga BBM Nonsubsidi Kok! Kredit Foto: Antara/Reno Esnir
Warta Ekonomi, Jakarta -

Direktur Executive Energy Watch, Mamit Setiawan, menyarankan agar Pertamina menyesuaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) non subsidi seiring dengan naiknya harga minyak dunia, dan sudah ikuti oleh Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) swasta menaikan harga BBM mereka. 

“Dengan demikian, saya kira di awal bulan Juni 2021, Pertamina bisa menyesuaikan harga BBM non subsidi sesuai dengan nilai keekonomian.” ujarnya dalam keterangan yang diterima, Jumat (21/5/2021). Baca Juga: BBM Satu Harga Telah Hadir di 243 Lokasi, Bakal Tambah 76 Titik di 2021

Sambungnya, “Pertamina saya kira perlu menyesuaikan harga bbm non subsidi, dimana ini sudah diatur dalam Kepmen ESDM No.62 Tahun 2020 Tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar Yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum Dan/Atau Stasiun Pengisian Bahan Bakar Nelayan.” ujarnya. Baca Juga: Kejaksaan Tinggi Jawa Timur Canangkan Zona Integritas Menuju WBBM

Menurut dia, berdasarkan Kepmen tersebut,perhitungan menggunakan rata-rata harga publikasi MOPS atau Argus, dengan satuan USD/barel periode tanggal 25 pada dua bulan sebelumnya, sampai dengan tanggal 24 satu bulan sebelumnya untuk penetapan bulan berjalan.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: