Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Apa Itu Internet Marketing?

Apa Itu Internet Marketing? Kredit Foto: Unsplash/The Creative Exchange
Warta Ekonomi, Jakarta -

Internet marketing adalah istilah yang mencakup semua yang berhubungan dengan pemasaran produk dan layanan secara online. Strategi ini mencakup berbagai metode dan platform untuk berkomunikasi dengan pelanggan, seperti situs web, email, media sosial, dan iklan online.

Simak selengkapnya seputar apa itu internet marketing, pentingnya dalam dunia bisnis, dan memahami bagaimana cara kerjanya.

Baca Juga: Apa Itu Growth Hacking?

Mengenal Internet Marketing

Internet marketing adalah bentuk pemasaran yang hanya terjadi secara online. Dengan kata lain, upaya pemasaran yang dilakukan oleh sebuah bisnis dilakukan di internet. Internet marketing melibatkan beberapa metode untuk mengarahkan trafik ke situs web pengiklan. Strategi ini juga mencakup upaya pemasaran untuk mengarahkan trafik ke situs web tempat konsumen dapat membeli produk pengiklan. Internet marketing sebenarnya mirip dengan digital marketing, tetapi yang membedakannya adalah digital marketing masih menerapkan pemasaran elektronik non-internet.

Pemasaran melalui internet adalah bisnis yang berkembang pesat. Mengapa bisa demikian? Karena saat ini hampir semua orang menggunakan internet setiap harinya. Internet marketing juga berkembang pesat karena lebih banyak orang membeli barang dan jasa secara online, misalnya belanja produk yang sedang booming di marketplace. Faktor pandemi Covid-19 juga turut memaksa setiap orang untuk membatasi interaksi langsung sehingga mau tidak mau setiap kegiatan jual beli dialihkan ke online.

Beberapa contoh metode yang digunakan dalam internet marketing adalah email listing, banner ads, PPC (Pay Per Click), dan social media marketing. Internet marketing menjadi strategi pemasaran bisnis yang berkembang pesat.

Internet Marketing= Iklan Online

Iklan online telah ada sejak tahun 1990-an ketika internet mulai menjadi populer secara global. Ini merupakan bagian dari internet marketing dan mengacu pada penggunaan situs web atau jaringan online lainnya sebagai media periklanan. Dengan kata lain, iklan online sama dengan iklan di internet.

Pengiklan menempatkan pesan promosi di layar smartphone, tablet, laptop, desktop, dan televisi. Hari ini kita bisa menyebut televisi dengan akses internet sebagai 'smart TV' karena makin banyak orang membeli TV baru dan meninggalkan yang TV lama mereka. Dalam kurun waktu beberapa tahun lagi, kata 'televisi' akan berubah menjadi 'smart TV'.

Kita juga bisa menggunakan istilah periklanan web, periklanan digital, pemasaran online, dan periklanan internet dengan arti yang sama dengan periklanan online. Banyak orang akan memahami makna internet marketing sama dengan iklan online.

Kata online, dalam konteks ini, mengacu pada internet. Dengan kata lain, semua kegiatannya terhubung ke jaringan internet.

Mengapa Internet Marketing Itu Penting?

Internet marketing itu penting karena dapat memperluas jangkauan bisnis dan memungkinkan mereka untuk terhubung dengan lebih banyak prospek yang tertarik dengan bisnis mereka. Internet marketing itu juga penting untuk menyesuaikan cara konsumen dalam memilih, menemukan, dan membeli produk dan layanan Anda.

Dengan internet marketing, Anda dapat terhubung dengan pelanggan menggunakan saluran komunikasi pilihan mereka. Internet juga memungkinkan Anda untuk membangun hubungan yang kuat dan tahan lama dengan basis pelanggan Anda.

Selain alasan di atas, internet marketing itu penting karena:

Dapat mendorong return of investment (ROI) yang lebih baik. Strategi internet marketing lebih hemat biaya daripada strategi pemasaran tradisional. Strategi ini memiliki ROI yang lebih baik karena Anda bisa menargetkan lebih banyak prospek yang tertarik sehingga membuat mereka lebih cenderung untuk berkonversi.

Internet marketing memungkinkan Anda untuk menjangkau lebih banyak audiens yang tertarik. Pemasaran online memungkinkan Anda menjangkau audiens yang tertarik dengan produk atau layanan Anda. Dengan menggunakan internet marketing, Anda dapat menjangkau semua audiens yang tertarik dengan bisnis Anda, baik secara lokal maupun internasional.

Selain itu, internet marketing juga memungkinkan Anda untuk tetap berinteraksi dengan audiens kapan pun dan di mana pun Anda berada: dengan otomatisasi dan teknik lain yang tersedia untuk melakukan internet marketing, Anda dapat tetap berhubungan dengan audiens Anda 24/7 sehingga Anda dapat berada di sana untuk menyambut mereka yang siap untuk bertransaksi, tidak peduli zona waktu.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Patrick Trusto Jati Wibowo
Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: