Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Basmi Nyeri pada Punggung dengan Melakukan 5 Hal Ini

Basmi Nyeri pada Punggung dengan Melakukan 5 Hal Ini Basmi Nyeri pada Punggung dengan Melakukan 5 Hal Ini | Kredit Foto: Republika

3. Pemulihan

Memiliki jeda pemulihan merupakan hal yang sama pentingnya dengan berolahraga. Tanpa waktu yang depat untuk pemulihan, stres dari bekerja, latihan, dan kehidupan bisa menumpuk dan memicu nyeri punggung bawah.

Buat jadwal yang seimbang antara latihan, bekerja, hingga tidur. Perlu dipahami bahwa tidur merupakan metode pemulihan paling mudah dan paling efektif.

Tanpa tidur yang cukup, performa hingga kemampuan konsentrasi bisa menurun. Selain itu, kondisi tersebut juga dapat meningkatkan risiko cedera. Masalah ini juga dapat meningkatkan risiko terjadinya nyeri, karena tidur pada dasarnya merupakan hal terpenting dalam perbaikan jaringan, serta restorasi hormon dan kadar glukosa.

4. Postur

Banyak orang yang menjalani WFH dengan postur tubuh kurang baik dan cara duduk yang keliru. Sering kali, seseorang berada dalam satu posisi yang sangat lama ketika melakukan WFH.

Baca Juga: Dahsyat! Bisa Mengatur Gula Darah, Seledri Tepat untuk Dikonsumsi Penderita Diabetes

Tak adanya perubahan ini dapat memicu terjadinya nyeri punggung bawah. Biasakan untuk melakukan perubahan posisi setiap 30 menit, misalnya berdiri atau berjalan keliling setelah duduk selama 30 menit.

5. Ergonomi

Bekerja dengan ergonomi yang optimal dapat menurunkan stres yang dirasakan oleh tubuh. Sebagai contoh, duduk di kursi suportif bisa dilakukan lebih lama dan nyaman dibandingkan duduk di bangku tanpa sandaran.

Duduk di bangku tanpa sandaran akan membutuhkan lebih banyak upaya dari tubuh untuk mempertahankan posisi yang baik. Kondisi ini dapat menyebabkan terjadinya nyeri.

Baca Juga: Kabar Baik! Ahli Menyebut Covid-19 Akan…

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Bayu Muhardianto

Bagikan Artikel: