Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Apresiasi Polis Taspen Bright Life untuk Atlet Angkat Besi di Olimpiade Tokyo 2020

Warta Ekonomi, Jakarta -

Setelah sebelumnya memberikan apresiasi kepada para atlet cabang bulu tangkis, kembali lagi TASPEN Group memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas perjuangan dan kerja keras para atlet cabang olahraga angkat besi yang telah berhasil mengharumkan nama Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020.

Apresiasi diberikan kepada peraih medali perak dan perunggu pada Olimpiade Tokyo 2020 ini yaitu Eko Yuli Irawan, Windy Cantika Aisah, Rahmat Erwin Abdullah serta atlet putri pertama cabang angkat besi yang dapat lolos ke ajang Olimpiade untuk kelas berat yaitu Nurul Akmal.

Plt. Direktur Utama PT Asuransi Jiwa Taspen (Taspen Life), Ibnu Hasyim mewakili TASPEN Group memberikan apresiasi berupa Polis Asuransi Taspen Bright Life kepada para atlet di Gedung Sekretariat Pengurus Besar Perkumpulan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PB PABSI), Rabu (29/9).

Pemberian apresiasi ini juga turut disaksikan oleh Wakil Ketua Umum PB PABSI, Djoko Pramono dan Wakil Sekretaris Jenderal, Sonny Kasiran. Dalam sambutannya Ibnu menyampaikan.

"Apresiasi dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para atlet cabang angkat besi yang telah mengharumkan nama Indonesia dan menyumbangkan medali di ajang Olimpiade Tokyo 2020. Prestasi ini seperti menjadi angin sejuk bagi Indonesia yang tengah dilanda pandemi. Sebagai bentuk rasa syukur dan bangga, kami TASPEN Group memberikan Polis Asuransi Taspen Bright Life ini kepada para atlet cabang angkat besi,” ujar Ibnu Hasyim.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: