Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Diungkap! Rizky Billar dan Lesti Kejora Nikah Siri pada Bulan...

Diungkap! Rizky Billar dan Lesti Kejora Nikah Siri pada Bulan... Kredit Foto: Instagram/Rizky Billar
Warta Ekonomi, Jakarta -

Setelah terus menjadi teka-teki, akhirnya pernikahan siri Rizky Billar dan Lesti Kejora akhirnya terungkap. Momen sakral itu terjadi pada April 2021.

Terungkapnya fakta ini saat sebuah acara spesial Rizky Billar dan Lesti Kejora di salah satu stasiun televisi. Irfan Hakim sebagai salah satu host memperlihatkan video pada April 2021.

Baca Juga: Rumahnya Kecurian, Billy Syahputra Kehilangan Ini

"Coba kita ke April, Agak sedikit lama tapi ini sangat berarti," kata Irfan Hakim di kanal YouTube Indosiar, Selasa (5/10/2021).

Rupanya di bulan tersebut, tampak video prosesi ijab kabul. Di mana ayah Lesti Kejora yakni Endang Mulyana menikahkan sang putri dengan Rizky Billar.

"Muhammad Rizky Billar saya nikahkan engkau dengan putri kandung saya yang bernama Lestiani binti Endang Mulyana dengan mas kawin 21 lembar uang Rp 75.000 senilai Rp 1.575.000 dibayar tunai," kata Endang Mulyana.

"Saya terima nikah dan kawinnya Lestiani binti Endang Mulyana dengan mas kawin tersebut dibayar tunai," jawab Rizky Billar lantang.

Sejumlah orang yang hadir disana mengucapkan syukur atas pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora. Tangisan sang biduan pun pecah saat ia menerima mahar pernikahan dari sang suami.

"Saya serahkan mahar kepada dede, masing-masing Rp 75.000," ujar Rizky Billar.

Tangisan Lesti Kejora kembali tumpah saat meminta maaf kepada orangtuanya maupun mertuanya. Tak hanya Lesti, sang suami Billar pun ikut merasakan kesedihan yang sama.

Beberapa sosok publik figur hadir di momen itu. Diantaranya ustaz Subki Al Bughury, Dinda Hauw, Rey Mbayang, Harris Vriza, Ady Sky hingga manajer Billar, Derry Syahputra.

"Gue berdoa Bilar menjadi suami yang baik," kata Harris Vriza.

Menariknya, kain penutup kepala Rizky Billar dan Lesti Kejora saat akad, adalah pemberian dari Dinda Hauw.

Terima kasih buat Dinda Hauw pasminanya," tutur Derry Syahputra.

Baca Juga: Nikita Mirzani Membuat Sindiran Pedas, Mulai dari Bahas Perempuan Hamil Duluan sampai Pencitraan

Sebelumnya, Rizky Billar, Lesti Kejora beserta keluarga bungkam saat ditanya kapan peristiwa nikah siri itu terjadi. Bahkan, momen ini diwarnai pro kontra soal diperbolehkan atau tidak ijab kabul yang terjadi dua kali.

Sebab setelah melakukan nikah siri pada April, Rizky Billar dan Lesti Kejora menggelar pernikahan mereka secara heboh di stasiun televisi lengkap dengan ijab kabul.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Adrial Akbar

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: